Kamis 21 Feb 2013 17:47 WIB

Rothschild: Kami Sulit untuk Menang

Rep: Friska Yolandha/ Red: Nidia Zuraya
salah satu pendiri Bumi Plc Nathaniel Rothschild
Foto: mining-journal.com
salah satu pendiri Bumi Plc Nathaniel Rothschild

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Bakrie Group optimistis pihaknya akan mendapatkan suara terbanyak pada voting di rapat umum pemegang saham luar biasa yang dilaksanakan Kamis (21/2) di London, Inggris. Perseroan optimistis pemegang saham menyetujui penolakan Bakrie Group atas pergantian direksi Bumi Plc yang digaungkan Nathaniel Rothschild.

"Tampaknya Bumi Plc akan meraih suara mayoritas untuk menolak Rothschild," ujar juru bicara Bakrie Group Christopher Fong melalui pesan singkatnya, Kamis (21/2).

Optimisme Fong bukannya tidak beralasan. Fong mengaku perseroan telah banyak menerima telepon dari pemegang saham yang menyatakan dukungannya. "Para pemegang saham mendukung Bakrie, bukan Rothschild," kata Fong.

Hal senada juga diungkapkan oleh Direktur Independen Bumi Plc, Amir Sambodo. Melalui pesan singkatnya Amir mengatakan dirinya optimistis Bakrie Group akan memenangkan voting di Honourable Artillery Company, Armoury House, City Road, London. Sayangnya ia tidak menjelaskan lebih lanjut terkait kemenangan ini.

Co-founder Bumi Plc Nathaniel Rothschild mengatakan kepada CNBC bahwa pemegang saham tidak mungkin memberikan seluruh suaranya kepada proposal perubahan jajaran direksi yang telah dirancangnya. "Kami mungkin akan kesulitan untuk menang," ungkap Rothschild.

Rothschild mengaku mereka tidak mungkin akan berhasil mendapatkan semua suara untuk mendukungnya pada voting. Jika saham miliknya dan saham Bakrie tidak masuk hitungan, pemegang saham minoritas telah memilih untuk menentang dewan yang ada saat ini. "Pemegang saham minoritas telah menentang susunan direksi saat ini," tambahnya.

Sayangnya Bumi Plc menolak memberikan komentar terhadap pernyataan Rotschild kepada CNBC.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement