Terminal Bayangan Hambat Arus Balik di Cileunyi

Red: Didi Purwadi

Sabtu 02 Aug 2014 19:14 WIB

Gerbang tol Cileunyi. (ilustrasi) Foto: www.swatt-online.com Gerbang tol Cileunyi. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Terminal bayangan menghambat laju pergerakan para pemilir (pemudik yang balik ke hilir) di gerbang tol Cileunyi, Kabupaten Bandung, sehingga persimpangan arus lalu lintas dari Cirebon dan jalur selatan Nagreg tersendat.

Salah seorang pemilir dari arah Nagreg, Agustinus, kepada wartawan, Sabtu, mengatakan terminal bayangan di gerbang tol Cileunyi, Kabupaten Bandung, cukup mengganggu para pemilir dari arah Cirebon dan Nagreg sehingga antrean panjang terjadi di persimpangan jalan tersebut.

Terminal bayangan sebelum masuk gerbang tol Cileunyi itu mengganggu arus milir (balik ke hilir), karena adanya pertemuan arus dari arah Sumedang, tujuan Bandung, yang memutar sebelum terminal, sehingga kepadatan sulit dihindari jalur itu menjadi rawan macet.

Menurut dia, terminal bayangan harus ditertibkan karena mengganggu arus lalu lintas di gerbang tol Cileunyi, selain itu jalur tersebut putaran dari arah Nagreg menuju Cibiru dan Sumedang, sehingga rawan terjadi penumpukan kendaraan.

Terpopuler