Jembatan Comal Masih Jadi Pusat Kemacetan

Red: Bilal Ramadhan

Selasa 05 Aug 2014 11:28 WIB

Jembatan Comal jebol Jembatan Comal jebol

REPUBLIKA.CO.ID, PEKALONGAN-- Jembatan Comal, Kabupaten Pemalang, yang rusak pada awal Juli 2014 dan baru mendapatkan perbaikan sementara, hingga kini masih jadi pusat kemacetan di jalur pantura Jawa Tengah.

Pengamatan di lokasi, Selasa, menunjukkan terjadi antrean cukup panjang jalan menuju Jembatan Comal, baik dari arah Pemalang menuju Pekalongan maupun sebaliknya. Kendaraan berat masih tetap dilarang melewati Jembatan Comal, kecuali truk tangki pengangkut bahan bakar.

Sedangkan, truk-truk kecil (engkel) dan bus antarkota antarkabupaten (akap) terlihat melintas di jembatan itu. Sistem pengoperasian Jembatan Comal berdasarkan kondisi kepadatan kendaraan di jalur pantura.

Apabila jalur sangat padat maka petugas menerapkan sistem buka tutup, namun bila tidak terlalu ramai diterapkan dua jalur dari dua arah. Kerusakan serius Jembatan Comal menyebabkan kendaraan berat terpaksa memutar lewat jalur selatan, yang medannya lebih berat daripada melintasi jalur pantura yang lebih rata.