BMKG: Malam Takbiran, Wilayah Jabodetabek Diperkirakan Berawan

Rep: Dian Erika Nugraheny/ Red: Nidia Zuraya

Selasa 05 Jul 2016 06:07 WIB

Suasana malam takbiran (ilustrasi) Foto: Republika/Raisan Al Farisi Suasana malam takbiran (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), memperkirakan kondisi cuaca di Jabodetabek mayoritas berawan pada malam takbiran, Selasa (5/7). Hujan dengan intensitas ringan diprediksi hanya terjadi di wilayah Bogor.

Dikutip dari laman resmi BMKG, kondisi cuaca Jabodetabek umumnya berawan pada Selasa pagi. Selasa siang, beberapa wilayah seperti Depok, Tangerang dan Bogor diperkirakan mengalami hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.

Sementara itu, Selasa malam, kondisi cuaca di Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi diprediksi berawan. Hujan ringan diperkirakan hanya akan terjadi di wilayah Bogor. 

Hingga Selasa dinihari, BMKG belum mengeluarkan peringatan dini kondisi cuaca. Adapun suhu Jabodetabek pada Selasa siang diperkirakan berada pada kisaran 32-34 derajat celcius. Suhu udara pada Selasa malam berkisar antara 23-24 derajad celcius.

Terpopuler