Kamis 31 Jan 2013 16:10 WIB

Popovich Latih All-Star Wilayah Barat

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Didi Purwadi
Gregg Popovich
Foto: Reuters
Gregg Popovich

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Gregg Popovich kembali terpilih sebagai pelatih tim NBA All-Star Wilayah Barat. Ini adalah kali ketiga pembesut San Antonio Spurs terpilih menukangi jajaran pemain elite di kompetisi basket NBA.

Popovich terpilih sebagai pelatih nomor satu di Wilayah Barat setelah membawa Spurs mengalahkan Charlotte Bobcats 102-78 pada Kamis (31/1) WIB. Dengan kemenangan ini, Spurs kokoh di puncak klasemen Wilayah Barat dengan catatan penampilan 0,771 persen.

Seperti dilansir laman resmi NBA, kepastian terpilihnya Popovich tak luput dari tersingkirnya pelatih Oklahoma City Thunder, Scott Brooks, dari nominasi. Brooks tak bisa melatih tim All-Star kali ini karena telah terpilih pada musim lalu.

Padahal, hanya Brooks yang bisa menyaingi catatan 0,771 persen milik Popovich. Sejauh ini, Thunder telah mengantongi 34 kemenangan dan 11 kali kalah atau 0,756 persen.

Bagi Popovich, ini adalah kali ketiga terpilih sebagai pelatih tim All-Star. Sebelumnya, ia pernah terpilih pada edisi 2005 dan 2011.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement