Makanan Bernutrisi dari Ethiopia untuk Berbuka

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Esthi Maharani

Rabu 07 Jun 2017 18:51 WIB

makanan khas berbuka puasa di ethiopia Foto: khaleejtimes makanan khas berbuka puasa di ethiopia

REPUBLIKA.CO.ID, Ethiopia memiliki makanan khas yang sering disajikan saat berbuka. Makanan ini gabungan makanan tradisional yang bernutrisi. Namanya injera, roti yang terbuat dari tepung teff.

Teff adalah jenis biji-bijian khas Ethiopia. Bentuk dan rasanya mirip quinoa dan memiliki kandungan tinggi protein, vitamin C dan kalsium. Teff saat ini sudah disebut seperti superfood.

Injera berbentuk seperti roti tawar dengan tekstur yang lembut. Roti ini juga bebas gluten dan bisa dimakan dengan beragam macam makanan. Baik asin maupun manis.

Sebuah restoran Ethiopia di Uni Emirates Arab, Gursha menyampaikan Ethiopia memiliki kultur makanan yang kental dengan gandum dan biji-bijian. Ini sesuai dengan kebiasaan Muslim di Ethiopia untuk berbuka dengan yang bernutrisi.

Tidak jarang Muslim Ethiopia berbuka dengan sup lentil bernutrisi. Makanan ini juga ramah untuk vegetarian. "Biasanya iftar diisi dengan makan sup krim yang kaya nutrien, dan banyak cairan sehingga langsung menghidrasi," kata restoran dalam pernyataan.

Makanan dari biji-bijian ini membuat diet atau pola makan orang Ethiopia jauh lebih sehat. Mereka jarang makan daging saat berbuka dan menyimpannya untuk setelah shalat.

Terpopuler