Waspadai Kekerasan pada Anak Saat Mudik

Rep: Kabul Astuti/ Red: Agus Yulianto

Selasa 20 Jun 2017 10:14 WIB

 Pemudik motor membawa anak mereka yang masih kecil saat melintas di kawasan Karawang, Jawa Barat, Selasa (20/7). Foto: Republika/Agung Supriyanto Pemudik motor membawa anak mereka yang masih kecil saat melintas di kawasan Karawang, Jawa Barat, Selasa (20/7).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mudik sudah menjadi tradisi orang rantau di Indonesia saban Lebaran. Ada banyak hal yang harus diperhatikan agar mudik tetap aman dan nyaman, apalagi bagi pemudik yang membawa anak-anak.

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohana Yembise mengimbau, kepada masyarakat agar menjalani mudik ramah perempuan dan anak untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan selama perjalanan.

Selain menggunakan kendaraan yang aman dan nyaman bagi perempuan dan anak, Yohana juga mengimbau agar para orang tua meningkatkan kewaspadaan terhadap anak agar terhindar dari modus kejahatan dan penculikan.

"Bagi para orang tua, ingat, modus kejahatan dan penculikan di tempat umum semakin banyak. Usahakan agar kita selalu menggandeng anak-anak agar tidak terlepas dari pengawasan," kata Menteri Yohana, dalam keterangan tertulis kepada Republika.co.id, Selasa (20/6).

Yohana mengingatkan, para orang tua agar mengajari anak-anak untuk berhati-hati dengan tawaran makanan, minuman, atau mainan dari orang yang tidak dikenal. Selain itu, alangkah baiknya memakaikan tanda pengenal pada anak-anak agar mudah dicari ketika terlepas dari pengawasan. 

Yohana juga mengimbau agar masyarakat membawa uang secukupnya sesuai kebutuhan, dan tidak membawa atau menggunakan perhiasan secara berlebihan, apalagi bagi anak-anak. Hal tersebut perlu dilakukan agar kaum perempuan dan anak-anak jauh dari incaran kejahatan dan penculikan.

"Pastikan ada nomor kontak orang tua di saku pakaian anak-anak. Saya juga mengimbau bagi para ibu atau kaum perempuan agar membawa kebutuhan khusus menyusui dan menstruasi selama di perjalanan," kata Yohana. 

Yohana mengingatkan, masyarakat agar membawa persiapan makanan, serta pakaian khusus anak-anak dan bayi untuk menjaga kenyamanan selama di perjalanan. Masyarakat diharap selektif dalam memilih kendaraan yang aman dan nyaman. Bagi orang tua yang masih memiliki anak bayi atau balita, Yohana berharap, agar tidak mudik menggunakan sepeda motor.

Terpopuler