REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG--Sudah menjadi kebiasaan Elfoundation–non-government organization (NGO) yang bergerak di bidang sosial dan pendidikan pada setiap bulan Ramadhan–membagi takjil secara cuma-cuma kepada masyarakat di seluruh Tanah Air. Ramadhan kali ini pun demikian. Hal menarik yang membedakan dari tahun sebelumnya adalah hadirnya partisipasi masyarakat dalam kegiatan ini. Elfoundation membuka kesempatan bersedekah takjil–salah satu sedekah terbaik pada bulan Ramadhan–bagi seluruh elemen masyarakat yang dipanggil dengan nama #StrongPeople. Melalui paket takjil gratis, para #StrongPeople diajak untuk bersedekah makanan pembuka untuk mereka yang menjalankan ibadah puasa.
Paket Takjil Gratis ini menjadi salah satu kegiatan berbagi takjil yang termasuk dalam program Amazing Ramadhan 1439 H. Kegiatan lainnya adalah berbagi takjil gratis. Bekerja sama dengan grup perusahaan Elcorps–yang menaungi grup brand Elhijab (Elzatta hijab, DAUKY fashion hijab, Aira wedding festive, Zatta Men, DAUKY Men, Noore) dan Elfood–Elfoundation menarget pembagian 10 ribu takjil gratis berupa roti manis dari El n Bread dan air mineral gelas selama bulan Ramadhan ini.
Dalam melakukan pendistribusi takjil, Elfoundation dan Elcorps bersinergi dengan beberapa NGO dan pihak masjid setiap harinya. Untuk wilayah Bandung, sinergi dilakukan bersama Daarul Qur’an Bandung (@daqu_bandung), sementara di Purwakarta dengan Masjid Agung Baing Yusuf Purwakarta. Adapun Kabupaten Purwakarta, sinergi dilakukan bersama Masjid Al-Mi’raj km 97 dan wilayah Jakarta dengan Aksi Cepat Tanggap (@ACTforhumanity).
Pendistribusian takjil juga dilakukan sebagai upaya quick response saat terjadi kebakaran di daerah Kanal Banjir Timur (KBT), Cipinang, Jakarta Timur, yang menghanguskan 46 bangunan pada pekan pertama bulan Ramadhan. Selain berbagi takjil gratis pada masyarakat umum, Elfoundation juga berbagi takjil kurma kepada para pelanggan DAUKY dan Elzatta. Bekerja sama dengan Elhijab grup brand yang membidani fashion hijab, Elfoundation menyediakan takjil kurma untuk para pelanggan DAUKY dan Elzatta di 150 toko dan outlet-nya, yang tersebar di penjuru Tanah Air.
Head of Operational Elfoundation Fajar Fitrah menyampaikan ungkapan terima kasih kepada segenap donatur dan berbagai pihak yang telah bekerja sama dalam program berbagi takjil dalam Amazing Ramadhan 1439H . “Alhamdulillah, sampai hari ke-23 Ramadhan, telah tersalurkan takjil gratis sebanyak 9.324 di 45 titik di enam kota. Semoga program ini membawa berkah dan meningkatkan semangat berbagi sekaligus mengeratkan tali silaturahmi,'' katanya dalam siaran pers Elfoundation.