Rabu 25 Jul 2018 14:48 WIB

Mentan Ingin Perbanyak Pabrik Gula

Mentan mendorong terwujudnya swasembada gula agar volume impor menurun.

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Gita Amanda
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meninjau pabrik Industri pengolahan kelapa di Kabupaten Tojo Una Una (Touna), Sulawesi Tengah
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meninjau pabrik Industri pengolahan kelapa di Kabupaten Tojo Una Una (Touna), Sulawesi Tengah

REPUBLIKA.CO.ID, BOMBANA -- Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman terus mendorong terwujudnya swasembada gula, agar terlepas dari ketergantungan impor. Salah satu caranya adalah dengan membangun pabrik gula.

"Pemerintahan Jokowi-JK menargetkan pembangunan pabrik gula sebanyak 10 unit agar volume impor menurun," katanya, Rabu (25/7). Untuk diketahui, impor gula yang dilakukan Indonesia mencapai 3,6 juta hingga empat juta ton senilai Rp 10 triliun.

"Ini yang harus diselesaikan dengan dibangunya pabrik gula, volume impor turun," katanya.

Amran menjelaskan pola yang digunakan dalam mewujudkan swasembada gula serupa dengan pengembangan komoditas jagung. Caranya adalah, kata dia, dengan meningkatkan luas lahan, produktivitas, rendemen dan pabrik.