REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Tim putra Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) dan putri Universitas Gajah Mada (UGM) menjadi juara dalam kompetisi bola basket Liga Mahasiswa (LIMA) Central Java - DIY Conference. Mereka berhasil menundukkan lawan-lawannya di final yang digelar di GOR UII Yogyakarta, Sleman, Ahad (13/1).
Dalam pertandingan final UAJY mengalahkan Udinus 58-45. Sedang tim putri UGM menundukkan Udinus dengan nilai 43-36.
Kemenangan tim putra UAJY merupakan kemenangan balasan dan meruntuhkan keperkasaan Udinus. Sebelumnya, Udinus belum pernah terkalahkan dalam pertandingan sebelumnya.
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement