REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Hanya dalam waktu empat jam setelah dibukanya penjualan terkakhir tiket Piala Dunia, 126.837 tiket habis terjual.
FIFA mengatakan bahwa permintaan tiket Piala Dunia sangat tinggi dari para pecinta sepak bola di seluruh dunia untuk dapat menyaksikan tim mereka bertanding di perhelatan akbar tersebut.
Antusias warga Brasil masih mendominasi dalam tingginya permintaan tiket Piala Dunia. Mereka membeli 80.496 tiket sementara sisanya dibeli oleh fans dari negara lain yang timnya masuk dalam Piala Dunia 2014 di Brasil.
"Antusias masyarakat sangat besar untuk meramaikan Piala Dunia ini," ujar Thierry Wheil, Direktur Marketing FIFA.
Sebelumnya FIFA juga menginformasikan akan membangun tempat penjualan tiket di beberapa Venue yang telah ditunjuk untuk menjual tiket saat pertandingan berlangsung pada bulan Juni hingga Juli nanti.
"Kami akan menjual tiket yang tersisa di beberapa Venue saat pertandingan Piala Dunia berlangsung," kata Thierry.