Selasa , 17 Jun 2014, 17:54 WIB

Wow, Brasil Juga Catat Gol Pariwisata

Rep: Mutia Ramadhani / Red: Muhammad Hafil
Juergen Klinsmann setelah tim AS mencetak gol kemenangan selama Piala Dunia FIFA 2014 grup G babak penyisihan pertandingan antara Ghana dan Amerika Serikat di Stadion Arena das Dunas Estadio di Natal, Brasil, 16 Juni 2014.
Foto EPA/MARIUS BECKER EDITORIAL USE ONLY

Juergen Klinsmann setelah tim AS mencetak gol kemenangan selama Piala Dunia FIFA 2014 grup G babak penyisihan pertandingan antara Ghana dan Amerika Serikat di Stadion Arena das Dunas Estadio di Natal, Brasil, 16 Juni 2014.

REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Empat hari setelah mencatat gol-gol kemenangan atas Kroasia, Brasil ternyata tak hanya menang di dalam lapangan, melainkan juga di luar lapangan. Negara Samba ini juga mencetak gol yang fantastis disektor pariwisata.

"Neraca kunjungan dihari pertama Piala Dunia sangat positif," ujar Menteri Pariwisata Brasil, Vinicius Lages, dilansir dari Luxemburger Wort, Selasa (17/6).

Brasil menargetkan setidaknya menarik 600 ribu wisatawan asing dan tiga juta pengunjung domestik selama gelaran Piala Dunia 2014. Hingga saat ini, negara sudah mencatat pendapatan hingga tiga miliar dolar AS dari total kunjungan turis didua belas kota penyelenggara pertandingan.

Lages mengatakan Brasil memiliki dua nilai jual utama, yaitu sepak bola dan tempat wisata. Namun, dia mengakui negara ini masih perlu terus melakukan perbaikan infrastruktur, terutama transportasi.

Brasil rata-rata hanya mencatat kedatangan enam juta turis per tahun. Jumlah ini jauh tertinggal dari Prancis (83 juta turis) dan Amerika Serikat (67 juta turis). Piala Dunia akan mendorong lebih banyak kedatangan wisatawan ke Brasil, juga menjadi batu loncatan untuk Olimpiade 2016. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
piala dunia brasil pemain incaran klub
Berita Terkait
Berita Terpopuler
Berita Lainnya