Kamis , 19 Jun 2014, 06:14 WIB

Perisic Bawa Kroasia Menjauh

Rep: C84 / Red: Didi Purwadi
Pemain Timnas Kroasia, Ivan Perisic, berselebrasi usai menjebol gawang lawan.
Foto Reuters/Damir Sagolj

Pemain Timnas Kroasia, Ivan Perisic, berselebrasi usai menjebol gawang lawan.

REPUBLIKA.CO.ID, NATAL -- Kroasia terus menjauh setelah Ivan Perisic mampu mencetak gol tiga menit setelah turun minum. Gol pemain berusia 25 tahun tersebut berawal dari kurang baiknya tendangan kiper Kamerun Itandje pada saat melakukan tendangan gawang.

Perisic yang mendapat bola hasil dari tendangan kiper Kamerun tersebut langsung berlari menyisir sisi kanan pertahanan Kamerun yang kosong.

Dengan tenangnya pemain yang membela Wolfsburg ini langsung melepaskan sepakan kaki kirinya yang tak mampu dibendung Itandje. Skor 2-0 Kroasia memimpin.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
timnas kroasia niko kovac eduardo da silva piala dunia 2014 piala dunia
Berita Terpopuler
Berita Lainnya