Ahad , 22 Jun 2014, 04:14 WIB

Sabella Puji Messi

Rep: c79 / Red: M Akbar
Alejandro Sabella
Foto figo29.com

Alejandro Sabella

REPUBLIKA.CO.ID, BELO HORIZONTE -- Pelatih Argentina, Alejandro Sabella sangat bersyukur atas kemenangan 1-0 yang telah diraih anak asuhnya ketika melawan Iran, Ahad (22/6) dini hari WIB. Pelatih berusia 59 tahun ini menganggap striker Lionel Messi telah berhasil tampil sebagai penyelamat di akhir pertandingan.

"Messi adalah penentunya. Dia pemain yang hebat," ujar Sabella seperti dilansir Football Italia, Ahad (22/6) dini hari WIB.

Sabella mengaku, timnas Iran memberikan perlawanan yang menyulitkan anak asuhnya. Penjagaan yang ketat terhadap Messi, sempat mematikan pergerakan pemain terbaik dunia empat kali berturut-turut ini.

"Messi dijaga sangat ketat, tapi dia menunjukkan ketekunan, kesabaran, dan sikap pantang menyerah demi menciptakan gol," ujarnya menambahkan.

Disaksikan jutaan pasang mata para penggemarnya, Sabella langsung menurunkan trio penyerang andalannya, Messi, Higuaian dan Aguero untuk mempertajam serangan. Melakukan penguasaan bola hampir setengah lapangan, Messi dkk terlihat kesulitan menembus tembok pertahanan Iran yang tampil solid pada laga ini.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
alejandro sabella lionel messi argentina iran piala dunia
Berita Terpopuler
Berita Lainnya