Jumat 21 Dec 2018 09:02 WIB

Nissan akan PHK 1000 Pekerja di Meksiko

Keputusan ini karena profitabilitas perusahaan menurun di Amerika Serikat.

Rep: Rizky Jaramaya / Red: Friska Yolanda
Nissan
Nissan

REPUBLIKA.CO.ID, MEXICO CITY -- Produsen mobil Jepang, Nissan Motor Co Ltd akan merumahkan sekitar 1000 pekerjanya di dua pabrik, di Meksiko. Pemecatan tersebut akibat kondisi pasar yang semakin menantang. 

Dilaporkan Reuters, Jumat (21/12), pemecatan karyawan akan dilakukan di fasilitas manufaktur Nissan di wilayah Cuernavaca dan Aguascalientes. Direktur Komunikasi Nissan, Brian Brockman mengatakan, perusahaan akan menyesuaikan tingkat produksi dengan kondisi pasar. 

"Ini merupakan respons terhadap kondisi pasar yang menantang di Meksiko," ujar Brockman.

Penurunan industri otomotif di Meksiko didorong oleh peningkatan biaya bahan baku. Pada Mei lalu, Nissan menyatakan akan mengurangi produksi kendaraan hingga 20 persen di Amerika Utara. Keputusan ini karena profitabilitas perusahaan menurun di Amerika Serikat, yang merupakan pasar mobil terbesar kedua di dunia. 

Adapun Nissan telah bergulat dengan penjualan sedan yang melemah di Amerika Serikat, karena kendaraan besar seperti SUV dan truk pickup mendominasi pasar. Penjualan Nissan untuk produk Sedan Versa turun 30,7 persen pada periode Januari-November 2018 dibandingkan dengan periode lalu. Sementara penjualan kendaraan Nissan di Amerika Utara merosot 8,4 persen selama kuartal kedua 2018. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement