In Picture: Taruna Akmil Enzo Zenz Allie Dipertahankan TNI AD
TNI AD menyatakan nilai indeks moderasi bernegara Enzo cukup baik..
Rep: Ronggo Astungkoro/ Red: Mohamad Amin Madani
Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa saat memberikan keterangan terkait permasalahan taruna Akademi Militer (Akmil) Enzo Zenz Allie di Mabes TNI Angkatan Darat, Jakarta, Selasa (13/8). (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)
Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa saat memberikan keterangan terkait permasalahan taruna Akademi Militer (Akmil) Enzo Zenz Allie di Mabes TNI Angkatan Darat, Jakarta, Selasa (13/8). (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)
Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa saat memberikan keterangan terkait permasalahan taruna Akademi Militer (Akmil) Enzo Zenz Allie di Mabes TNI Angkatan Darat, Jakarta, Selasa (13/8). (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)
Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa bersiap memberikan keterangan terkait permasalahan taruna Akademi Militer (Akmil) Enzo Zenz Allie di Mabes TNI Angkatan Darat, Jakarta, Selasa (13/8). (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)
Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa usai memberikan keterangan terkait permasalahan taruna Akademi Militer (Akmil) Enzo Zenz Allie di Mabes TNI Angkatan Darat, Jakarta, Selasa (13/8). (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)
inline
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- TNI Angkatan Darat (AD) memastikan tarunanya, Enzo Zenz Allie, akan tetap melanjutkan pendidikan di Akademi Militer (Akmil). Keputusan itu diambil setelah dilakukannya penilaian indeks moderasi bernegara terhadap taruna keturunan Prancis tersebut.
"Kesimpulannya, Enzo dilihat dari indeks moderasi bernegara itu ternyata kalau dikonversi jadi persentase itu 84 persen atau nilainya di situ adalah 5,9 dari maksimal tujuh," ujar Kepala Staf TNI AD (KSAD) Jenderal Andika Perkasa di Markas Besar TNI AD, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (13/8).
Andika mengatakan, hasil itu menunjukkan indeks moderasi beragama Enzo cukup baik itu. Untuk itu, TNI AD memutuskan untuk mempertahankannya sebagai taruna Akmil.
Advertisement