Rabu 06 Nov 2019 04:04 WIB

Kerja 4 Hari dalam Sepekan Berdampak Positif Buat Perusahaan

Program Work Life Choice Challenge itu mengharuskan kantor-kantor tutup setiap Jumat.

Rep: wartaekonomi.co.id/ Red: wartaekonomi.co.id
Ternyata Kerja 4 Hari dalam Seminggu Berdampak Positif Buat Perusahaan, Nih Simak!. (FOTO: REUTERS/Charles Platiau)
Ternyata Kerja 4 Hari dalam Seminggu Berdampak Positif Buat Perusahaan, Nih Simak!. (FOTO: REUTERS/Charles Platiau)

Warta Ekonomi.co.id, Surakarta

Raksasa teknologi Amerika Serikat alias Microsoft menguji coba sistem kerja empat hari selama musim panas di markas Jepangnya. Dalam seminggu pertama, perusahaan mencatatkan hasil yang positif.

Program Work Life Choice Challenge itu mengharuskan kantor-kantor tutup setiap Jumat pada Agustus, memberikan hari libur tambahan setiap minggu bagi para karyawan.

"Hasilnya meliputi: peningkatan proktivitas hingga 40 persen, meskipun waktu untuk bekerja berkurang satu hari," kata Microsoft dalam keterangan resminya, dikutip dari Cnet, Selasa (5/11/2019).

Baca Juga: CEO Microsoft Terima Kenaikan Gaji, Jumlahnya Bikin Gigit Jari

Selain itu, waktu untuk membalas surel dan rapat juga berkurang; hanya memakan waktu tak lebih dari 30 menit. Pilihan lainnya, melakukan rapat melalui aplikasi pesan daring perusahaan, Microsoft Teams.

Minggu kerja yang lebih pendek juga melahirkan perubahan yang ramah lingkungan, dari segi listrik dan konsumsi kertas.

Perusahaan menyampaikan, penggunaan listrik menurun lebih dari 20%, sedangkan konsumsi kertas juga menurun hampir 60%.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement