Kamis 30 Jan 2020 00:16 WIB

Gerindra tak Masalah Ada Uji Publik untuk Cawagub DKI

Geriindra siap jika cawagubnya harus mengikuti uji publik.

Rep: Amri Amrullah/ Red: Bayu Hermawan
Ketua DPP Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria
Foto: Republika TV/Havid Al Vizki
Ketua DPP Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kompetisi antara dua nama calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta dari PKS dan Gerindra mulai terasa. PKS yang mengusung nama Nurmansjah Lubis mengusulkan diadakannya uji publik bagi dua cawagub, usulan tersebut pun diterima Gerindra yang mengusung nama Ahmad Riza Patria sebagai cawagub DKI Jakarta.

Wakil Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, Syarif mengatakan Gerindra siap bila ada ajakan untuk melakukan uji publik oleh PKS. "Wacana bagus itu. Dan patut dihargai," kata Syarif kepada wartawan, Selasa (29/1).

Baca Juga

Menurutnya, Gerindra dengan calon cawagub Ahmad Riza Patria tentu akan sangat siap bila dilakukan uji publik atas kandidat yang dimiliki Gerindra. Syarif menyebut, sosok Ahmad Riza Patria secara kapasitas dan kapabilitas tidak perlu diragukan. Ia adalah seorang aktivis organisasi yang memiliki banyak pengalaman memimpin dan mengorganisir masyarakat. Selain itu, Riza, lanjut Syarif, saat ini kembali dipercaya menjadi Anggota DPR RI.

"Jadi secara pengalaman berorganisasi dan juga di pemerintahan, parlemen, pernah di DPR, pokoknya dia orang matang," ujar Syarif.