Selasa 07 Apr 2020 15:11 WIB

Pandemi Covid-19, STIE Ekuitas Tetap Jalankan Perkuliahan

Semua perkulihan dilakukan dengan sistem online atau daring.

Rep: Arie Lukihardianti / Red: Agus Yulianto
STIE Ekuitas lakukan penyemprotan disinfektan di ruang dosen dan perkuliahan, selama mahasiswa kuliah secara daring.
Foto: Arie Lukihardianti /Republika
STIE Ekuitas lakukan penyemprotan disinfektan di ruang dosen dan perkuliahan, selama mahasiswa kuliah secara daring.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- di tengah pandemi virus corona, STIE Ekuitas tetap berkomitmen untuk melaksanakan perkuliahan dengan baik seperti biasa. Begitu juga proses pembelajaran lainnya seperti bimbingan dan persidangan mahasiswa. 

Menurut Ketua STIE Ekuitas, Prof Martha Fani Cahyandito, semua perkulihan dilakukan dengan sistem online atau daring. Hal ini, dilakukan sesuai imbauan pemerintah yakni work from home (WFH) dan study from home (SFH).

Martha mengatakan, selama wabah Covid-19 ini STIE Ekuitas tetap melakukan WFH dan SFH. Yakni, tetap menjalankan perkuliahan, bimbingan, persidangan yang semuanya dilakukan online.

"Terlebih, kami memiliki dukungan sistem IT yang mumpuni. Kami juga memiliki aplikasi penunjang pembelajaran seperti MyEkuitas Lecturer dan MyEkuitas Student dan aplikasi lainnya," ujar Fani, Selasa (7/4).