Jumat 01 May 2020 23:27 WIB

Daimler Proyeksikan Laba Mercedes Benz Masih Tumbuh

Daimler mengantisipasi adanya kerugian operasi pada kuartal 2 karena corona.

Model berpose menyentuh mobil Mercedes-Benz seri A-Class Sedan saat diluncurkan di Jakarta, Kamis (24/10/2019).
Foto: Antara/Muhammad Adimadja
Model berpose menyentuh mobil Mercedes-Benz seri A-Class Sedan saat diluncurkan di Jakarta, Kamis (24/10/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Daimler memperkirakan laba operasi setahun penuh dari divisi Mercedes-Benz Cars & Van masih tumbuh. Namun, Daimler mengantisipasi adanya kerugian operasi pada kuartal kedua menyusul pandemik virus corona (covid-19).

"Tidak ada yang mencolok pada angka-angka mobil yang telah kita lihat sejauh ini di seluruh industri. Tapi Daimler tampaknya memiliki awal yang baik untuk kuartal pertama, dan mengelola modal kerja lebih baik," kata analis Jefferies Philippe Houchois.

Pekan lalu, hasil pra-rilis Daimler menunjukkan adanya penurunan hampir 70 persen dalam laba operasi kuartal pertama. Laporan itu memperingatkan bahwa arus kas yang digunakan untuk membayar dividen akan anjlok pada tahun ini.

EBIT kuartal pertama adalah 617 juta euro, turun dari 2,8 miliar euro pada periode tahun sebelumnya. Sebanyak 510 juta euro berasal dari unit mobil Mercedes-Benz.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement