Selasa 28 Jul 2020 23:35 WIB

Maskapai di China Tawarkan Bebas Terbang ke Mana Saja

Paket all you can fly dibanderol sekitar 500 dolar AS atau setara Rp 7 juta.

Rep: Mimi Kartika/ Red: Friska Yolandha
China Southern Airlines meluncurkan penawaran penerbangan murah terbaru dengan bebas ke mana saja atau all you can fly pada Selasa (28/7).
Foto: Antara/Fikri Yusuf
China Southern Airlines meluncurkan penawaran penerbangan murah terbaru dengan bebas ke mana saja atau all you can fly pada Selasa (28/7).

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- China Southern Airlines meluncurkan penawaran penerbangan murah terbaru dengan bebas ke mana saja atau all you can fly pada Selasa (28/7). China Southern Airlines menambah daftar maskapai penerbangan yang kekurangan uang untuk bergabung dalam promosi ini.

Dilansir Reuters, setidaknya delapan maskapai penerbangan China telah meluncurkan penawaran serupa sejak Juni. Paket all you can fly dibanderol sekitar 500 dolar AS atau setara Rp 7 juta (asumsi kurs Rp 1 senilai Rp 14.000).

Para pengamat industri mengatakan, paket-paket itu merupakan pukulan keras, dengan biaya diimbangi dengan kursi kosong yang diisi di negara tempat penerbangan, yang harian bulan lalu pulih hingga 80 persen dari prapandemi Covid-19.

Industri penerbangan global sangat memperhatikan China sebagai percontohan untuk tren pemulihan perjalanan udara. Sebab, negara itu membuka kembali ekonominya berbulan-bulan lebih awal dari negara lain setelah berhasil membawa pandemi yang sebagian besar terkendali, setidaknya untuk saat ini.

Namun, analis transportasi di BOCOM International, Luya You mengatakan, paket promosi ini, mulai dari penerbangan tanpa batasan hingga serangkaian syarat dan ketentuan, hanya dapat merangsang permintaan ketika risiko virus corona sudah cukup berkurang.

"Meskipun paket-paket ini dapat digunakan di pasar domestik, kami tidak mengharapkan peluncuran serupa untuk rute keluar dalam waktu dekat," katanya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement