Ahad 02 Aug 2020 12:45 WIB

Studi: Kubis dan Mentimun Bisa Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Cobalah mengonsumsi kubis secara rutin tiga kali atau lebih dalam satu pekan.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Qommarria Rostanti
Kubis (ilustrasi).
Foto: www.freepik.com
Kubis (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Kubis dan mentimun mungkin tidak termasuk dalam daftar belanjaan rutin Anda. Tetapi sebuah studi terbaru yang diterbitkan dalam Jurnal Alergi Klinis & Translasional telah mengaitkan kubis dan mentimun pada perbedaan tingkat kematian akibat Covid-19 di negara-negara Eropa.

Sebelum memunculkan rumor apa pun, perlu dicatat bahwa penelitian ini sama sekali tidak membuktikan bahwa kubis dan mentimun bisa membunuh Covid-19. Karena, penelitian ini belum ditinjau secara khusus dan mendalam.

Yang pasti, kubis dan mentimun atau jenis sayuran pada umumnya memberikan nutrisi yang mendukung sistem kekebalan tubuh. Apa yang kita makan menjadi salah satu hal yang dapat kita kontrol dalam perang melawan virus ini.

Seperti diansir di laman AZ Family, dilaporkan bahwa penyakit kronis meningkatkan risiko penyakit parah dari Covid-19. Di Amerika Serikat (AS), kurang dari 10 persen populasi yang makan cukup sayur. Padahal sayuran kaya akan vitamin, mineral, fitonutrien, dan serat yang bisa mengurangi peradangan dan meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.

Kubis mengandung fitokemikal seperti sulforafan yang memberikan aroma berbeda dan memiliki manfaat kesehatan yang kuat. Mentimun, kol, dan sayuran hijau gelap lainnya mengandung vitamin A, C, E, kalium, lutein, dan zeaksantin. Ketiganya merupakan antioksidan kuat yang meningkatkan kesehatan mata, mendukung sistem kekebalan tubuh, dan mengurangi peradangan kronis yang dapat merusak sel dan menghambat fungsi kekebalan tubuh.

Senyawa yang ditemukan di kubis yang telah difermentasi seperti kimci, selada, acar, dan asinan kubis ternyata memberi manfaat ganda. Sayuran yang difermentasi merupakan sumber bakteri probiotik yang penting untuk kesehatan usus dan sistem kekebalan. Manfaat kesehatan dari kombinasi fermentasi dan nutrisi pada sayuran tidak dapat dikalahkan.

Cobalah mengonsumsi kubis secara rutin misalnya tiga kali atau lebih dalam satu pekan. Kubis bisa dikreasikan dalam berbagai jenis masakan lezat, seperti sup, capcai, salad, dan gado-gado. Selamat mencoba!

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement