Rabu 13 Jan 2021 23:57 WIB

BRI Ajak Masyarakat Gunakan BRImo Saat Pandemi Covid-19

BRI memperbarui tampilan BRImo yang lebih user friendly bagi pengguna

Petugas melayani nasabah di salah satu kantor cabang Bank Rakyat Indonesia (BRI).
Foto: Republika/Prayogi
Petugas melayani nasabah di salah satu kantor cabang Bank Rakyat Indonesia (BRI).

REPUBLIKA.CO.ID, MANADO -- BRI Manado mengajak masyarakat memanfaatkan layanan aplikasi BRImo di tengah pandemi COVID-19.

"BRI terus berinovasi sehingga BRImo semakin dinikmati oleh masyarakat," kata Pemimpin BRI Kanwil Manado Rudy Andimono, di Manado, Rabu (13/1).

BRI, memberikan gebrakan inovasi baru di pembukaan tahun 2021 dengan memperbaharui tampilan dan layanan mobile banking BRI, yakni BRImo yang lebih user friendly dengan menggabungkan berbagai fungsi layanan perbankan dalam satu genggaman.

Peluncuran BRImo new look yang bertajuk “Temukan #BEYONDmu” ini akan dimeriahkan dengan koser musik NOAH di platform media streaming VIDIO.

Dalam konser ini, BRI bekerja sama dengan VIDIO menggunakan teknologi untuk pertama kalinya di Indonesia, yaitu teknologi “Unreal Engine (UE)” virtual production.

Teknologi ini biasanya digunakan dalam industri aplikasi pengembangan permainan online (game engine online) dan dunia perfilman Hollywood untuk meningkatkan pengalaman beriteraksi secara virtual dalam berbagai efek visual fotorealisma secara detail, seperti pencahayaan, bayangan, efek partikel, cuaca, pantulan sinar dan kaya warna serta kontras.

Melalui tema Temukan #BEYONDmo ini, BRI ingin membumikan layanan perbankan digital banking next level yang beyond expectation dengan berbagai kemudahan layanan dan fitur yang kaya warna dan mengedepankan keamanan dan kenyamanan nasabah khususnya kalangan muda yang benar-benar mobile dan aktif menggunakan layanan BRI,‘’ katanya.

Nasabah dapat membuka rekening tanpa harus ke bank serta lebih praktis mendaftar internet banking. Selain itu pun dapat lebih cepat, aman, dan nyaman dalam bertransaksi dengan fasilitas scan QR code dan verifikasi PIN, juga dapat mengatur keuangan pribadi.

Dengan tampilan yang semakin easy to use dan hi-tech, menggabungkan fungsi internet banking, mobile banking, dan electronic money dalam satu genggaman, BRImo akan menjadi dunia masa depan yang lebih dapat memberikan kenyamanan bagi seluruh nasabah untuk melakukan transaksi perbankan dengan aman dan real time online.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement