Senin 08 Feb 2021 17:40 WIB

KRL Yogyakarta-Solo Tambah Jadwal pada Jam Sibuk

Dengan penambahan, KAI Commuter mengimbau masyarakat memeriksa kembali jadwal.

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Fuji Pratiwi
Kereta rel listrik (KRL) Yogyakarta-Solo (ilustrasi). KAI Commuter menambah jadwal keberangkatan KRL Yogyakarta-Solo pada jam sibuk pagi dan sore.
Foto: Andreas Fitri Atmoko/Antara
Kereta rel listrik (KRL) Yogyakarta-Solo (ilustrasi). KAI Commuter menambah jadwal keberangkatan KRL Yogyakarta-Solo pada jam sibuk pagi dan sore.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- KAI Commuter mulai menyosialisasikan jadwal perjalanan KRL Yogyakarta-Solo dan KA Prameks yang mulai berlaku 10 Februari 2021. Sesuai Gapeka 2021 akan ada 20 perjalanan KRL Yogya-Solo dan 8 perjalanan KA Prameks Yogya-Kutoarjo.

Walau frekuensi perjalanan untuk jenis KA itu tetap sama, ada penambahan jadwal keberangkatan pada jam sibuk pagi dan sore. VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba, mengimbau masyarakat memeriksa kembali jadwalnya melalui KRL Access.

Baca Juga

KRL Yogya-Solo sendiri telah menyelesaikan masa uji coba dengan peserta masyarakat umum. "Hingga hari terakhir uji coba 7 Februari kemarin, 7.336 orang telah mengikuti uji coba layanan KRL pertama di luar Jabodetabek ini," kata Anne, Senin (8/2).

Selama satu pekan lalu, masyarakat yang hendak naik KRL wajib melakukan pendaftaran melalui aplikasi KRL Access dan menggunakan Kartu Multi Trip (KMT) atau kartu uang elektronik bank dengan tarif Rp 1. Dalam masa percobaan, KAI mencatat hari terakhir diikuti 1.226 orang. 

Dalam pelaksanaannya, uji coba berjalan relatif lancar dan telah menguji keandalan sarana yang beroperasi yaitu rangkaian seri KFW maupun JR 205. Untuk periode 8-9 Februari 2021, KAI tidak menjadwalkan uji coba KRL untuk masyarakat dan undangan.

Sebab, dilakukan persiapan seperti perawatan dan evaluasi sarana prasarana untuk menghadapi operasional penuh dan pemberlakuan Gapeka  10 Februari 2021. KA Prameks tetap akan melayani relasi Solo-Yogyakarta-Kutoarjo PP dengan jadwal seperti biasa.

 

Sedangkan, mulai 10 Februari 2021 KRL Yogya-Solo beroperasi penuh melayani pengguna dan KA Prameks khusus melayani relasi Yogya-Kutoarjo PP. Seluruh protokol kesehatan dan aturan-aturan tambahan dalam menggunakan KRL dan KA Prameks tetap berlaku.

Seperti lanjut usia atau 60 tahun ke atas, tiap harinya hanya dapat menggunakan KRL dan KA Prameks di luar jam sibuk yaitu 10.00-14.00 WIB. Lalu, pengguna diizinkan membawa barang-barang bawaan sesuai dimensi ukuran yaitu 100x40x30 centimeter.

"Sedangkan, anak balita sementara masih dilarang untuk naik KRL dan KA Prameks," ujar Anne.

Prokes 3M juga wajib dijalankan pengguna maupun petugas di stasiun dan di dalam KA, yang mana penting senantiasa diikuti demi keamanan bersama. KAI Commuter melakukan pembatasan kapasitas 74 orang per kereta agar penerapan physical distancing terjaga.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement