REPUBLIKA.CO.ID, West Bromwich Albion (WBA) vs Manchester United (MU): Tamu Sulit untuk WBA
Laga pekan ke-24 Liga Primer Inggris 2020/2021
Stadion Tye Hawthorns, West Bromwich
Ahad (14/2) pukul 21.00 WIB.
9 WBA menelan sembilan kekalahan kandang dari 12 pertemuan terakhir melawan MU. Sisa laga lainnya selesai dengan satu kemenangan dan dua imbang.
1 MU mengincar kemenangan ganda dalam satu musim untuk pertama kalinya melawan WBA sejak terakhir kali melakukannya pada era Sir Alex Fergusin, tepatnya musim 2011/2012.
17 MU selalu mencetak gol dalam 17 pertemuan awal melawan WBA di ajang Liga Primer Inggris. Catatannya, membuat 43 gol secara keseluruhan di rentang waktu tersebut. Namun, dalam delapan laga terakhir, mereka hanya membuat tujuh gol dengan hanya sukses di empat laga menjebol gawang the Baggies.
54 WBA kebobolan paling banyak di antara peserta Liga Primer Inggris lainnya musim ini, 54 kali. Adapun MU jadi tim paling subur sejauh ini dengan 49 gol.
18 MU sudah tak terkalahkan dalan 18 laga tandang Liga Primer Inggris musim ini. Sebuah modal berharga jelang menghadapi WBA.
(Sumber: Google Timeline. Pengolah: Gilang Akbar Prambadi)