REPUBLIKA.CO.ID, BOYOLALI -- Sebanyak 4.884 orang atau sekitar 91 persen dari pasien COVID-19 di Kabupaten Boyolai, Jawa Tengah, sudah dinyatakan sembuh. Di antara pasien COVID-19 yang sudah dinyatakan sembuh, yakni ada 61 santri di Pondok Pesantren Darul Abrordi Desa Pengkol, Kecamatan Karanggede, Kabupaten Boyolali. Mereka rencananya dipulangkan ke daerah asal mulai Rabu.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Boyolali, Ratri S Survivalina, di Boyolali, Rabu (24/2), mengatakan bahwa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) skala mikro serta operasi penegakan protokol kesehatan telah berdampak pada penurunan laju penularan virus corona sehingga pada Selasa malam (23/2). Saat ini tercatat hanya ada dua tambahan kasus COVID-19.
Menurut dia, jumlah akumulatif kasus COVID-19 di Kabupaten Boyolali total 5.322 setelah ada penambahan dua kasus pada Selasa malam (23/2). Di Kabupaten Boyolali, ia mengatakan, jumlah warga yang masih menjalani perawatan karena terserang COVID-19 sebanyak 84 orang, penderita COVID-19 yang masih menjalani isolasi mandiri sebanyak 194 orang, dan warga yang meninggal dunia karena penyakit itu seluruhnya 160 orang atau sekitar tiga persen dari total kasus.
"Wilayah Kabupaten Boyolal saat ini masih berada di zona oranye atau zona risiko sedang penularan COVID-19" kata Ratri.