Ahad 22 Aug 2021 18:03 WIB

Arief Apresiasi Konsep Kelurahan Digital di Nusa Jaya

Konsep kelurahan Nusa Jaya diapresiasi.

Arief Apresiasi Konsep Kelurahan Digital di Nusa Jaya
Foto: Dok Republika
Arief Apresiasi Konsep Kelurahan Digital di Nusa Jaya

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA --Pandemi Covid-19 yang masih terjadi membuat Pemerintah Kota Tangerang terus berinovasi dalam memberikan pelayanan yang paripurna kepada masyarakat.

Salah satunya dilakukan oleh Kelurahan Nusa Jaya yang mengedepankan konsep kelurahan digital dalam urusan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga

Wali Kota Tangerang  Arief R. Wismansyah meninjau langsung proses pelayanan administrasi kependudukan dengan memanfaatkan teknologi informasi, sehingga warga tidak perlu harus datang ke kantor kelurahan.

"Menggunakan aplikasi whatsapp untuk atur janji dengan kelurahan, jadi kalau sudah selesai tinggal ambil berkasnya. Untuk data - data yang dibutuhkan diproses menggunakan aplikasi Pangkas," terang Wali Kota saat meninjau Kelurahan Nusa Jaya, Karawaci, Ahad (22/8).

"Tidak perlu datang ke kantor kelurahan untuk antar berkasnya," imbuhnya.

Arief menekankan dengan konsep kelurahan digital yang diusung Kelurahan Nusa Jaya, akan membantu proses transparansi dan akuntabilitas pelayanan publik kepada masyarakat.

"Tujan aplikasi Pangkas dibuat untuk mempermudah masyarakat dalam urusan administrasi kependudukan," katanya.

Lebih lanjut Wali Kota mengharapkan konsep kelurahan digital dapat direplikasi oleh seluruh kelurahan di Kota Tangerang.

"Dan yang harus ditekankan, pelayanan administrasi kependudukan dan pelayanan lainnya tidak dipungut biaya," kata Arief.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement