Jumat 17 Sep 2021 23:24 WIB

Panglima TNI: Vaksinasi di Pasar Lindungi Pelaku Usaha

Panglima berharap vaksinasi di pasar juga meningkatkan target vaksinasi di Sumut

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menyebutkan pelaksanaan vaksinasi bagi pedagang di pasar tradisional demi melindungi para pelaku usaha dari penyebaran COVID-19.
Foto: Puspen TNI
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menyebutkan pelaksanaan vaksinasi bagi pedagang di pasar tradisional demi melindungi para pelaku usaha dari penyebaran COVID-19.

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menyebutkan pelaksanaan vaksinasi bagi pedagang di pasar tradisional demi melindungi para pelaku usaha dari penyebaran COVID-19.

"Pelaksanaan vaksinasi di Pasar Induk Lau Cih ini sangat tepat untuk melindungi pelaku usaha di pasar ini," ucap Hadi usai meninjau pelaksanaan vaksinasi massal di Pasar Induk Lau Cih, Medan, Jumat (17/9).

Hal ini diungkapkannya bersama Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo didampingi Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin, Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, Wali Kota Medan Bobby Nasution, dan beberapa pejabat terkait.

Panglima berharap dengan kegiatan vaksinasi massal di wilayah Kota Medan khususnya, dan Provinsi Sumut secara umum dapat mencapai target vaksinasi yang telah ditetapkan.

"Saya berharap target di Kota Medan dan Sumut bisa tercapai sesuai yang diinginkan. Untuk daerah yang vaksinasinya masih di bawah target, perlu kita dorong agar tercapai," tegas Marsekal TNI Hadi Tjahjanto. 

Kapolri, Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, menjelaskan bahwa kunjungan kerja ini guna melihat secara langsung upaya percepatan vaksinasi di berbagai daerah di Tanah Air."Ini target yang harus dicapai dan dikejar, sehingga bisa menekan penyebaran COVID-19 dan menurunkan level PPKM," katanya.

Wali Kota Medan, Bobby Nasution, mengatakan pelaksanaan vaksinasi ini dikhususkan bagi pelaku usaha pasar di pasar induk dengan menargetkan 1.400 orang.

"Saya mengucapkan terimakasih kepada TNI dan Polri serta seluruh pihak yang terus mendorong program percepatan vaksinasi di Kota Medan, salah satunya di Pasar Induk Lau Chi," ujar Bobby.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement