Wilda Memutuskan Pensiun Usai Sumbang Emas untuk Voli Jabar

 Atlet bola voli Indonesia dari Jawa Barat, Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi.
Atlet bola voli Indonesia dari Jawa Barat, Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Atlet bola voli kontingen Jawa Barat (Jabar), Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi, menyatakan pensiun dari tim daerah setelah mempersembahkan medali emas di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021. Wilda mengantar Jabar meraih emas setelah di final menekuk Jawa Tengah, 3-0.

"Ini PON terakhir. Pensiun saja untuk memberi kesempatan kepada atlet yang lebih muda," kata Wilda saat ditemui di Arena Bola Voli Indoor Koya Koso, Jayapura, Selasa (12/10).

Sukses mempertahankan medali emas PON juga menjadi hal istimewa bagi perempuan kelahiran Bandung tersebut. Pasalnya, ia sudah meraih tiga medali emas di tiga PON berturut-turut.

"Sebenarnya yang paling berkesan itu PON Riau karena berhasil merebut medali emas setelah puasa selama 25 tahun dan sekarang berhasil mempertahankan lagi," jelas Wilda.

Atlet usia 26 tahun ini berharap generasi selanjutnya bisa mempertahankan prestasi demi mengharumkan nama Jawa Barat. "Tentu mereka bisa berjuang lawan provinsi lain. Generasi Jawa Barat selanjutnya bisa lebih bagus dari sekarang," ucapnya.

Wilda juga mengirim pesan pada atlet voli Papua untuk terus berusaha selama latihan dan pertandingan. Wilda yakin, putri Papua dapat menembus proliga dan membela timnas Indonesia.

Komentar

Terkait


Sejumlah pebola voli putra dan putri Jawa Barat beserta ofisial berfoto bersama usai Upacara Penghormatan Pemenang Final Bola Voli Putra PON Papua di GOR Voli Indoor Koya Koso, Kota Jayapura, Papua, Selasa (12/10/2021). Tim bola voli putra Jawa Barat berhasil meraih medali emas usai mengalahkan DKI Jakarta pada partai final dengan skor 25-15, 25-19, 16-25, dan 25-15.

Tim Jabar Kawinkan Medali Emas di Bola Voli

Atlet tarung derajat putrI Jawa Barat Putri Desiyanti (kanan), Ridna Fauziah (tengah),. dan Etiska Agustina (kiri) beraksi pada final tarung derajat putri kelas seni rangkaian gerak tarung PON Papua di GSG Eme Neme Yauware, Kabupaten Mimika, Papua, Selasa (12/10/2021). Jawa Barat berhasil meraih medali emas, sementara medali perak diraih Jawa Tengah dan perunggu diraih Aceh.

Jabar Dominasi Empat Nomor Seni Gerak Tarung Derajat

Atlet tim karate putri Jawa Barat menunjukkan medalinya usai Upacara Penghormatan Pemenang (UPP) Kata Beregu Putri PON Papua di GOR Politeknik Penerbangan Kayu Batu, Kota Jayapura, Papua, Selasa (12/10/2021). Tim Sulawesi Selatan meraih medali emas, sementara tim Papua mendapatkan medali perak disusul tim DKI Jakarta dan tim Jawa Barat masing-masing mendapatkan medali perunggu.

Ridwan Kamil Bagikan Resep Bina Atlet Jabar Jadi Juara

Pedagang merapikan noken yang dijual komunitas Mama-mama Noken Papua di Taman Imbi, Kota Jayapura, Papua, Ahad (3/10/2021). Kegiatan tersebut untuk menyemarakan PON Papua sekaligus mengenalkan tas tradisional masyarakat Papua Noken sebagai oleh-oleh khas Papua.

Noken, Tas Khas Papua yang Paling Banyak Diburu

Pesilat Jawa Barat Asep Yuldan Sani (kanan) bersama pesilat DKI Jakarta Sugianto (kiri) memperlihatkan medalinya saat penyerahan medali Pencak Silat kategori Seni Tunggal Putra PON Papua di Gor Toware, Kabupaten Jayapura, Papua, Senin (11/10/2021). Pesilat Jawa Barat Asep Yuldan Sani berhasil meraih medali emas dengan poin 467 sedangkan medali perak diraih pesilat DKI Jakarta Sugianto dengan poin 461, dan perunggu diperoleh pesilat Papua Deryalfi Fathudin dengan poin 457.

Duo Peraih Emas Asian Games Kuasai Pencak Silat

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

Ikuti

× Image