Mesir Terapkan Aturan Covid-19 di Masjid Selama Ramadhan

Rep: Andrian Saputra/ Red: Agung Sasongko

Sabtu 26 Feb 2022 22:36 WIB

Masjid Al-Fattah Al-Alim di Kairo, Mesir. Foto: Ahram.org Masjid Al-Fattah Al-Alim di Kairo, Mesir.

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Pemerintah Mesir melalui Kementerian Wakaf Mesir mengumumkan bahwa aturan anti Covid-19 terkait masjid dan sholat berjamaah selama bulan suci Ramadhan yang pernah berlaku pada tahun. Pemerintah Mesir mengizinkan umat Muslim melaksanakan sholat berjamaah di masjid dengan aturan khusus. 

Seperti dilansir oleh Iqna.ir pada Kamis (24/2/2022) Kementerian Wakaf Mesir juga mengumumkan akan membuka kembali tempat sholat bagi jamaah wanita di masjid selama Ramadhan dengan menerapkan protokol kesehatan. Ini mengakhiri larangan aturan tersebut setelah dua tahun.

Baca Juga

Pada Ramadhan 2021, Kementerian Wakaf Mesir mengizinkan sholat maktubah di masjid dan sholat tarawih selama Ramadhan di bawah penerapan protokol pencegahan Covid-19  dan dengan syarat sholat tarawih tidak melebihi setengah jam.

Di sisi lain larangan jamuan amal Ramadhan atau takjil yang kerap diadakan di jalan umum masih berlaku. Sedang untuk sholat tahajud atau iktikaf di masjid juga tidak diperbolehkan.

Pada Ramadhan 2020, pemerintah mengizinkan sholat Tarawih di beberapa masjid resmi dengan jumlah jamaah terbatas, dan melarangnya di tempat lain secara nasional. Itu juga melarang perjamuan amal, Tahajjud, Itikaf dan Ramadhan tahun lalu. Area sholat wanita di masjid ditutup pada tahun 2020 dalam upaya untuk mengekang penyebaran virus corona. Sementara Ramadan 2022 akan dimulai di Mesir pada 2 April. Andrian Saputra

Terpopuler