Kapolri Launching ETLE Nasional Tahap ll

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Muhammad Fakhruddin

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo (ketiga kanan) mengecek ketersediaan minyak goreng di pabrik minyak goreng kawasan Rungkut, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (26/3/2022). Selain meluncurkan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) Nasional Presisi Tahap II, kehadiran Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Surabaya juga untuk mengecek ketersediaan minyak goreng di Pasar Wonokromo dan pabrik minyak goreng di kawasan Rungkut.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo (ketiga kanan) mengecek ketersediaan minyak goreng di pabrik minyak goreng kawasan Rungkut, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (26/3/2022). Selain meluncurkan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) Nasional Presisi Tahap II, kehadiran Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Surabaya juga untuk mengecek ketersediaan minyak goreng di Pasar Wonokromo dan pabrik minyak goreng di kawasan Rungkut. | Foto: ANTARA/Didik Suhartono

REPUBLIKA.CO.ID,SURABAYA -- Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo meresmikan peluncuran program tilang elektronik atau elektronic traffic law enforcement (ETLE) tahap II nasional di Hotel Wyndham Surabaya, Sabtu (26/3). Sigit mengemukakan pengembangan teknologi kamera ETLE sebagai upaya meningkatkan keamanan bagi masyarakat.

Listyo meyakini, konsep smart city ini dapat mengurangi angka kecelakaan dan juga angka kejahatan di jalanan. "Akan terus kita kembangkan sehingga kepatuhan masyarakat terkait dengan masalah penggunaan jalan meningkat dan mengurangi risiko terjadinya kecelakaan yang mengakibatkan fatalitas," kata Listyo.

Sigit menerangkan, program pelayanan berbasis digital ini akan terus diperbaharui untuk menekan tingkat kecelakaan di Indonesia. Mantan Kabareskrim itu juga menyampaikan, pengembangan ETLE dilakukan sebagai upaya meminimalisir penyimpangan anggota saat bertugas.

Listyo melanjutkan, konsep smart city ini akan diintegrasikan antara sistem yang ada di command center Polri dengan pelayanan-pelayanan yang ada di pemerintah daerah. Apalagi, berdasarkan data kecelakaan lalu lintas yang diterbitkan Korlantas Polri, angka kecelakaan mengalami penurunan di daerah-daerah yang sudah terpasang ETLE. 

Baca Juga

Listyo menjelaskan, ETLE tahap kedua ini terpasang di 14 wilayah Polda. Yakni Polda Sumatera Utara, Polda Sumatera Selatan, Polda Bangka Belitung, Polda Kalimantan Barat, Polda Kalimantan Tengah, Polda Kalimantan Selatan, Polda Kalimantan Timur, Polda Gorontalo, Polda Bali, Polda NTB, Polda NTT, Polda Bengkulu, Polda Papua Barat, dan Polda Papua.

"Artinya, terjadi penambahan jumlah kamera dari tahap I yang berjumlah 244 kamera, menjadi 248 kamera di 26 wilayah Polda se-Indonesia," kata dia.

Terkait


Kapolri: Jalur Mudik Bakal Dilengkapi Posko Vaksinasi

Kapolri Sebut Jalur Mudik Bakal Dilengkapi Posko Vaksinasi

Kapolri Instruksikan Kapolda Cek Ketersediaan Minyak Goreng Curah Jelang Ramadhan

Tinjau Minyak Goreng Curah di Soreang, Kapolri: Harga Sudah Sesuai HET

Saat Pedagang Pasar Luapkan Kegembiraan ke Kapolri karena Tersedianya Stok Minyak Curah

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark