Qatar Kerahkan Lebih Banyak Patroli Lalu Lintas Selama Ramadhan

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Agung Sasongko

Selasa 29 Mar 2022 16:25 WIB

Patroli Ramadhan (ilustrasi) Foto: AP/Christophe Ena Patroli Ramadhan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,  DOHA -- Direktorat Jenderal Lalu Lintas Qatar akan mengerahkan lebih banyak patroli menjelang Ramadhan. Ini dilakukan dalam upaya menghentikan kecelakaan lalu lintas dan mengurangi kemacetan.

Tak hanya itu, mereka juga mendesak pengendara mematuhi batas kecepatan, mengingat banyak pengendara terburu-buru saat waktu berbuka puasa yang dapat menyebabkan kecelakaan.

 

"Departemen telah menyiapkan rencana terpadu selama Ramadhan untuk menghindari kemacetan lalu lintas," ujar Kepala Departemen Misi dan Dukungan di Direktorat Jenderal Lalu Lintas, Kapten Fahd Buhendi, dikutip di Peninsula Qatar, Selasa (29/3/2022).

 

Rencana tersebut termasuk pengerahan patroli besar-besaran di pagi dan sore hari, terutama sebelum berbuka puasa dan setelah shalat Tarawih. Langkah tersebut diambil guna mencegah kemacetan lalu lintas dan mengatur lalu lintas.

 

Selanjutnya, ia mendesak pengemudi untuk mematuhi undang-undang lalu lintas, terutama masalah batas kecepatan, sebelum berbuka puasa.

 

Buhendi menjelaskan, patroli akan dilakukan di beberapa lokasi, seperti Katara dan Lusail, serta semua tempat yang sering dikunjungi selama bulan suci ini.

 

Terakhir, kepada pengendara sepeda diimbau untuk tetap pada kecepatan yang telah ditentukan, terutama para pemuda.

 

Patroli lalu lintas, seperti biasa, juga akan dilakukan di depan sekolah, restoran, toko manisan dan supermarket. 

Terpopuler