Polda Perkirakan DIY Kedatangan 3,9 Pemudik

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Muhammad Fakhruddin

Polda Perkirakan DIY Kedatangan 3,9 Pemudik (ilustrasi).
Polda Perkirakan DIY Kedatangan 3,9 Pemudik (ilustrasi). | Foto: Wihdan Hidayat / Republika

REPUBLIKA.CO.ID,SLEMAN -- Polda DIY melakukan berbagai persiapan menjelang Hari Raya Idul Fitri 2022. Antara lain melakukan latihan pra operasi sebagai persiapan menyambut kedatangan pemudik yang melintas atau menghabiskan masa Lebaran di DIY.

Selama pandemi Covid-19 dua tahun terakhir, pemerintah melarang adanya mudik Idul Fitri karena kasus terkonfirmasi positif yang saat itu masih tidak bisa dikendalikan. Tahun ini, pemerintah membolehkan kegiatan mudik Lebaran.

Kapolda DIY, Irjen Pol Asep Suhendar memperkirakan, selama masa mudik Lebaran 2022, DIY akan didatangi sekitar 3,9 pemudik. Terdiri dari pemudik yang hanya melintas maupun memang menjadikan DIY sebagai tujuan mudik.

Selain itu, ada wisatawan yang akan memilih DIY sebagai lokasi pilihan untuk menghabiskan libur Lebaran tahun ini. Hal itu dikarenakan DIY yang memang merupakan Kota Pariwisata, dan libur Lebaran yang terbilang sangat panjang.

Baca Juga

"Prediksi yang akan datang ke Yogya 3,9 juta orang, untuk itu diperlukan kesiapan yang matang," kata Asep, Selasa (19/4/2022).

Asep menerangkan, untuk DIY operasi yang akan diselenggarakan Polda DIY akan menggunakan sandi Operasi Ketupat Progo 2022. Rencananya, akan berlangsung selama 12 hari dan sudah akan dimulai sejak 28 April-9 Mei 2022.

Kepada jajaran Polda DIY, polres-polres maupun polsek-polsek, Asep meminta untuk memetakan kerawanan yang ada. Dimulai dari pelaksanaan mudik, malam takbiran, silaturahmi saat syawalan, berwisata saat libur sampai arus balik nanti.

"Antisipasi adanya kemacetan di sejumlah titik, siapkan jalur alternatif dan rambu-rambu, serta perlu dibuatkan spanduk atau banner," ujar Asep.

Asep turut berpesan kepada seluruh jajarannya untuk senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Sehingga, dalam pelaksanaan pengamanan Hari Raya Idul Fitri 2022 dapat berjalan dengan kondusif. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


Pemudik Bisa Dapatkan Vaksinasi di Terminal Tanjung Priok

Pemudik di Terminal Tirtonadi Surakarta Diprediksi Tembus 50.000 per Hari

BPBD Tangerang Imbau Pemudik tak Tinggalkan Kunci Rumah di Bawah Keset

Polda Metro Jaya Ingatkan Masyarakat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua Lebih Berisiko

Gerbang Tol Kalikangkung Semarang Siap Hadapi Lonjakan Pemudik

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark