Badan Amal Turki Bantu Jutaan Orang selama Ramadhan

Rep: Rossi Handayani, Umar Mukhtar / Red: Nashih Nashrullah

Sabtu 07 May 2022 16:59 WIB

Bendera Turki di jembatan Martir, Turki. Bantuan badan amal Turki menjangkau puluhan negara yang berbeda Foto: AP Bendera Turki di jembatan Martir, Turki. Bantuan badan amal Turki menjangkau puluhan negara yang berbeda

REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL – Badan bantuan yang dikelola negara Turki, Turkish Cooperation and Coordination Agency (TIKA) memberikan bantuan kepada lebih dari satu juta orang di 92 negara sebagai bagian dari kampanye Ramadhannya.

“Kami menjangkau lebih dari satu juta orang dengan membawa bantuan Turkiye ke 92 negara dari Afghanistan ke Albania, dari Bangladesh ke Ethiopia, dari Pakistan ke Kolombia, dari Azerbaijan ke Somalia dan Palestina,” Kepala TIKA, Serkan Kayalar dilansir dari laman Anadolu Agency pada Sabtu (7/5/2022).

Baca Juga

Selain itu, TIKA juga membantu pengungsi dari Ukraina di mana perang dengan Rusia berkecamuk. 

“Hampir 100 ribu pengungsi Ukraina mendapat manfaat dari paket makanan yang kami distribusikan di Moldova.  Juga, kami menyediakan paket makanan untuk 200 keluarga di Bosnia dan Herzegovina untuk pengungsi Ukraina," kata Kayalar. 

Dia mengatakan, proyek-proyek yang dikerjakan TIKA ditujukan untuk pembangunan negara sahabat dan persaudaraan. 

Di samping itu, Organisasi non-pemerintah (LSM) Turki, Yayasan Bantuan Kemanusiaan (IHH), yang menyumbangkan amal ke 58 negara selama Ramadhan, termasuk Turki, memberikan bantuan kepada lebih dari dua juta orang. IHH mendistribusikan 312 ribu paket sembako dan 122.000 pakaian untuk anak yatim di hari raya Idul Fitri.

 

Yayasan tersebut melaksanakan kegiatan Ramadhan dengan semboyan 'Jaga Ramadhan tetap hidup' dan menjangkau masyarakat kurang mampu di lima benua. Di Turki, IHH bersama dengan berbagai organisasi bantuan kemanusiaan, memberikan bantuan kepada lebih dari satu juta orang di 81 provinsi. Itu juga menjangkau lebih dari satu juta orang di luar negeri. 

Yayasan tersebut melaksanakan kegiatan Ramadhan dengan semboyan 'Jaga Ramadhan tetap hidup' dan menjangkau masyarakat kurang mampu di lima benua. Di Turki, IHH bersama dengan berbagai organisasi bantuan kemanusiaan, memberikan bantuan kepada lebih dari 1 juta orang di 81 provinsi. Itu juga menjangkau lebih dari 1 juta orang di luar negeri. 

Di Afrika, Ketua IHH Afrika Barat Mustafa Ihsan Orhan, mengatakan bahwa LSM tersebut menjangkau ratusan ribu orang di lebih dari 20 negara di kawasan tersebut. Bantuan ini sangat penting bagi Afrika.

"Prioritas kami adalah pengungsi, terutama di kawasan Afrika Barat karena ada masalah migrasi karena meningkatnya konflik. Kami juga telah memprakarsai proyek untuk pengungsi yang mengungsi di Chad karena konflik di wilayah perbatasan Chad dengan Kamerun," katanya merujuk pada proyek di Burkina Faso dan Mali, seperti dilansir TRT World, Kamis (5/5/2022).

Tahun ini saja, IHH telah mendistribusikan lebih dari 312 ribu paket sembako. Rinciannya yaitu 184 ribu di dalam negeri, 63.168 di Suriah, dan 63.565 di negara lain. Zakat yang selama ini dikenal sebagai bentuk zakat wajib untuk meringankan penderitaan jutaan orang, juga disalurkan kepada mereka yang membutuhkan di bulan Ramadhan. 

  

 

https://www.aa.com.tr/en/turkey/turkish-agency-sends-aid-to-1m-people-in-ramadan/2580896

 

Terpopuler