Masyarakat Diingatkan Awasi Penyaluran BLT BBM Rp 600 Ribu

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Fernan Rahadi

Program kompensasi kenaikan BBM berupa Bantuan Langsung Tunai (BLT). (ilustrasi)
Program kompensasi kenaikan BBM berupa Bantuan Langsung Tunai (BLT). (ilustrasi) | Foto: Antara

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Ketua Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Malang Raya, Wildan Syafitri menyebut, bantuan sosial berupa Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebesar Rp 600 ribu sebagai langkah antisipatif atas kenaikan harga BBM subsidi adalah langkah tepat. Menurutnya, kenaikan harga BBM bersubsidi adalah suatu kebijakan yang sangat berat, tetapi merupakan pilihan terbaik yang harus dilakukan.

"Mengingat beban subsidi itu cukup besar sementara akibat dari krisis global, krisis energi, ini menyebabkan harga minyak tidak bisa dikontrol," kata Wildan di Surabaya, Jumat (2/9/2022).

Wildan mengatakan, kenaikan harga BBM bersubsidi sudah pasti akan mendorong inflasi yang diikuti naiknya harga kebutuhan pokok, sehingga memberatkan masyarakat. Maka dari itu pemerintah menyiapkan kebijakan pemberian kompensasi berupa BLT. Penyaluran BLT, kata Wildan, harus benar-benar diawasi bersama agar tidak salah sasaran yang itu bisa menimbulkan permasalahan baru.

"Kemudian kita awasi juga potensi-potensi inflasi yang lain, misalnya kerawanan pangan, kemudian kenaikan harga pangan," ujarnya.

Wildan , kenaikkamenjelaskann harga BBM biasanya berakibat pada persistensi inflasinya mencapai 6 bulan. Ia pun berharap kenaikan harga BBM ini tidak secara langsung menurunkan pertumbuhan perekonomi yang sebelumnya sempat hancur dihantam pandemi Covid-19.

Terkait


Gubernur Jatim Imbau Masyarakat tidak Panik Isu Kenaikan Harga BBM

Dinas Perdagangan Kota Madiun Lakukan Tera Ulang di Sejumlah SPBU

Soal Isu Kenaikan BBM, Pengamat Singgung Soal Ketepatan Subsidi

Dulu PDIP Tangisi Kenaikan Harga BBM, Sekarang Bisa Pahami Situasi Sulit Era Jokowi

Harga BBM Solo Terpantau Belum Naik

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

yogya@republika.co.id

Ikuti

× Image
Light Dark