Sabtu , 26 Nov 2022, 19:06 WIB

Livescore Piala Dunia; Hantam Tunisia, Peluang Australia ke Fase Gugur Terbuka Lebar

Rep: Reja Irfa Widodo / Red: Gilang Akbar Prambadi
 Jackson Irvine dari Australia jatuh di atas Aissa Laidouni dari Tunisia selama pertandingan sepak bola grup D Piala Dunia antara Tunisia dan Australia di Stadion Al Janoub di Al Wakrah, Qatar, Sabtu, 26 November 2022.
Foto AP/Natacha Pisarenko

Jackson Irvine dari Australia jatuh di atas Aissa Laidouni dari Tunisia selama pertandingan sepak bola grup D Piala Dunia antara Tunisia dan Australia di Stadion Al Janoub di Al Wakrah, Qatar, Sabtu, 26 November 2022.

Australia kini punya tabungan tiga poin.

REPUBLIKA.CO.ID, WAKRAH -- Australia menorehkan kemenangan perdana di Piala Dunia 2022, tepatnya saat menekuk Tunisia, 1-0, di laga ketiga penyisihan Grup D, Sabtu (27/11) malam WIB. Tambahan tiga angka di laga di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, ini membawa membawa Soceroos, julukan Australia, merangsek ke peringkat kedua klasemen sementara Grup D. 

Berada di dasar klasemen usai dibekuk Prancis, 4-1, di laga perdana, Australia terpuruk di dasar klasemen sementara Grup D. Namun, berkat kemenangan ini, Soceroos mampu melesat ke peringkat kedua dengan koleksi tiga poin. Sementara buat Tunisia, kegagalan memetik poin di laga ini membuat posisi mereka melorot di dasar klasemen sementara Grup D. 

Baca Juga

Tunisia hanya mampu memetik satu poin buntut satu hasil imbang dan satu kali kalah dari dua laga. Dari segi organisasi dan struktur permainan, Tunisia terlihat lebih rapi dibanding Australia. 

Tim besutan Jalal Kadrid itu secara konsisten mampu mengalirkan bola ke wilayah pertahanan Soceroos. Namun, gol perdana di laga ini justru menjadi milik Australia, tepatnya pada menit ke-23. 

photo
Riley McGree dari Australia mengontrol bola selama pertandingan sepak bola grup D Piala Dunia antara Tunisia dan Australia di Stadion Al Janoub di Al Wakrah, Qatar, Sabtu, 26 November 2022. - (AP/Ebrahim Noroozi)

Tim besutan Graham Arnold itu merobek gawang Tunisia lewat tembakan terarah pertama ke gawang di laga ini. Bola sepakan Craig Goodwin, yang sempat membentur salah satu pemain Tunisia, melambung ke dalam kotak penalti dan disambut Mitchell Duke dengan sundulan. 

Bola kemudian meluncur mulus ke arah tiang jauh gawang Tunisia tanpa bisa dihalau kiper Aymen Dahmen. Keunggulan Australia ini direspon Tunisia dengan terus melepaskan bola-bola langsung ke pertahanan Australia. 

Tunisia nyaris menyamakan kedudukan via peluang emas pada menit ke-40. Namun, sepakan keras Mohamed Drager dari dalam kotak penalti, yang berawal dari sebuah serangan balik cepat, masih bisa dihalau salah satu pemain bertahan Australia. 

Begitu pula dengan kegagalan Youssef Msakni memanfaatkan umpan tarik dari sisi kiri pertahanan Ausralia. Sepakan kapten Tunisia itu masih melebar di sisi kiri gawang Soceroos. 

Akhirnya, hingga babak pertama usai digelar, termasuk lima menit masa injury time, skor 1-0, tetap bertahan. Upaya Elang Kartago, julukan Tunisia, untuk bisa menyamakan kedudukan berlanjut pada babak kedua. Salah satu wakil Afrika tersebut langsung tancap gas dan menggempur pertahanan Australia begitu babak kedua bergulir. 

Setidaknya hingga pertengahan babak kedua, Tunisia terus mengendalikan permainan dan membardir pertahanan Soceroos. Di sisi lain, Australia mampu bertahan dari berbagai gempuran dan tekanan Tunisia. Wakil Asia di Qatar 2022 itu bukan tanpa perlawanan. Lewat skema serangan balik, Australia memiliki peluang emas pada menit ke-70. 

photo
Aaron Mooy dari Australia mengejar bola selama pertandingan sepak bola grup D Piala Dunia antara Tunisia dan Australia di Stadion Al Janoub di Al Wakrah, Qatar, Sabtu, 26 November 2022. - (AP/Petr David Josek )

Sayangnya, Matthew Lickie gagal menyambar umpan tarik dari sisi kanan pertahanan Tunisia. Pada penghujung laga, Tunisia terus mengurung pertahanan Australia. Namun, semua upaya tersebut tidak membuahkan hasil positif buat Elang Kartago. Tunisia akhirnya harus mengakui keunggulan Australia, 1-0, sekaligus menelan kekalahan perdana di Qatar 2022.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
tunisia vs australia timnas australia piala dunia 2022 piala dunia qatar hasil piala dunia
Berita Terpopuler
Berita Lainnya