RUANG TEKNO -- Whatsapp masih menjadi aplikasi chatting terpopuler di dunia sampai sekarang.
Sejak diluncurkan pertama kali pada 2009, pengguna aktif WA menurut Statista telah mencapai 2.44 miliar orang pada pada April 2022.
Angka itu diperkirakan masih akan terus meningkat tajam. Apalagi pengguna saat ini tidak lagi bisa menggunakannya di smartphone saja.
Meta, perusahaan pemiliknya sekarang, juga menyediakan Whatsapp versi Web dan Desktop.
Dua varian WA ini memungkinkan pengguna untuk mengakses pesan mereka melalui laptop atau komputer desktop.
Meski, untuk menggunakannya, pemakai tetap harus login melalui aplikasi di HP mereka dengan cara memindai QR Code.
Nah, bagi sebagian orang, cara ini terkadang bisa merepotkan. Apalagi bila harus melakukan pemindaian terus menerus ketika ingin menggunakan WA web.
Jangan khawatir. Buat kamu yang ingin bisa login terus setiap membuka Whatsapp Web bisa menggunakan salah satu cara mudah ini. Yakni, dengan mengaktifkan fitur "Keep Me Sign In".
Fitur ini hadir untuk memudahkan pengguna yang sering mengakses WA di komputer mereka agar bisa selalu otomatis login ketika membukat.
Jadi tidak perlu berulang kali melakukan scan QR Code menggunakan HP. Cukup sekali saja di awal. Seterusnya, otomatis.
Artikel Terkait
• Cara Akses dan Download Whatsapp Web/Desktop di Situs Terbaru 2022
• Cara Login ke WhatsApp Web dari Laptop atau PC dengan Mudah
• Cara Download WhatsApp Desktop di Laptop Windows dan Mac, Bukan WA Web
Cara ini bisa kamu terapkan di seluruh komputer atau laptop. Baik yang bersistem operasi Windows maupun Mac OS.
Bagaimana caranya? Simak panduan cara login otomatis di Whatsapp Web tanpa scan QR Code berikut ini,
1. Buka browser.
2. Masuk ke situs resmi Whatsapp.
3. Pilih menu Whatsapp Web.
4. Kamu akan diminta memindai QR Code.
5. Sebelum scan, centang kotak keep me sign ini yang berada di bawah QR Code
6. Lalu scan QR Code
7. Kini akun Whatsapp Web akan selalu terbuka setiap kamu membukanya.
Demikian cara gampang login otomatis di Whatsapp Web tanpa scan QR Code berkali-kali.
Sekadar tambahan, bila kamu ingin menonaktifkan fitur otomatis ini, kamu bisa langsung melakukannya dengan mengklik Log Out di menu WA Web.
Bila ingin tetap mempertahankan, jangan klik Log Out setiap selesai menggunakan.
Semoga membantu.
• Link Video 'Kebaya Hijau' Viral di Twitter dan WhatsApp
• Link Download GB Whatsapp (GB WA) Terbaru Update Desember 2022: Anti Hapus Pesan
• Apa Itu Lensa AI? Aplikasi Edit Foto Jadi Avatar yang Sedang Viral
• Cara Nonton Film Jepang Gratis Pakai Browser Yandex
• Whatsapp GB (WA GB) Apk Download Versi Update Terbaru Desember 2022: Anti Ban, Bisa Auto-Reply