Jumat 02 Jun 2023 05:10 WIB

KAI Luncurkan Perjalanan Kereta Terjauh, Apa Rutenya?

Pemberangkatan KA Pandalungan secara perdana dengan membawa sebanyak 230 penumpang.

Red: Natalia Endah Hapsari
PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi meluncurkan perjalanan kereta api terjauh yakni KA Pandalungan./ilustrasi
Foto: Antara/Siswowidodo
PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi meluncurkan perjalanan kereta api terjauh yakni KA Pandalungan./ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JEMBER---PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi meluncurkan perjalanan kereta api terjauh yakni KA Pandalungan dengan rute Stasiun Jember - Stasiun Gambir Jakarta (PP) di Stasiun Jember, Jawa Timur.

Pemberangkatan KA Pandalungan secara perdana dengan membawa sebanyak 230 penumpang dilakukan oleh Direktur Niaga PT KAI Hadis Surya Palapa bersama Bupati Jember Hendy Siswanto di Stasiun Jember.

Baca Juga

"Dengan peresmian itu berarti KA Pandalungan menjadi kereta api dengan rute paling jauh yang dioperasionalkan oleh KAI dengan menempuh jarak 919 kilometer," kata Direktur Niaga PT KAI Hadis Surya Palapa di Jember.

Menurut dia, peluncuran KA Pandalungan itu merupakan implementasi peningkatan pelayanan KAI seiring dengan pemberlakuan Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023 yang berlaku terhitung mulai 1 Juni 2023.