Jumat 25 Aug 2023 15:35 WIB

Rep: Havid Al Vizki/ Red: Fian Firatmaja

Menkeu dan Menkes Negara ASEAN Sepakati Strategi Hadapi Pandemi pada Masa Depan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Menteri Keuangan dan Menteri Kesehatan se-ASEAN melakukan pertemuan dalam forum ASEAN Finance Ministers Meeting. Dalam pertemuan tersebut, para menteri membahas upaya pemerintah apabila pandemi kembali terjadi pada masa yang akan datang.

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menegaskan saat ini yang diperlukan, yakni membangun momentum menuju pemulihan yang kuat serta berkelanjutan. Ia menuturkan, saat ini perlu memaksimalkan sinergi dengan upaya global seperti halnya dana pandemi yang secara resmi diluncurkan selama Presidensi G20 oleh Indonesia.

Sementara itu, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin sepakat bahwa dana pada sektor kesehatan di ASEAN dijadikan satu dana pelayanan kesehatan. Menurut dia, dana tersebut dapat disinkronisasikan dari berbagai sektor.

 

 

 

 

Videografer | Havid Al Vizki

Video Editor | Fian Firatmaja