Senin 23 Oct 2023 13:14 WIB

Kisah Desi, Anak Rantau Dari Sulawesi Yang Ingin Jadi Data Scientist

Desi ingin mempelajari teknologi data science yang saat ini sedang trend

Mahasiswi Program Studi (Prodi) Sains Data Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) bernama Desi Masdin Dama, yang berasal dari Kota Bitung Sulawesi Utara, telah menginspirasi banyak orang dengan perjuangannya untuk meraih pendidikan tinggi.
Foto: dok UBSI
Mahasiswi Program Studi (Prodi) Sains Data Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) bernama Desi Masdin Dama, yang berasal dari Kota Bitung Sulawesi Utara, telah menginspirasi banyak orang dengan perjuangannya untuk meraih pendidikan tinggi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mahasiswi Program Studi (Prodi) Sains Data Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) bernama Desi Masdin Dama, yang berasal dari Kota Bitung Sulawesi Utara, telah menginspirasi banyak orang dengan perjuangannya untuk meraih pendidikan tinggi. 

Desi sapaan akrabnya, dibesarkan dalam didikan keluarga yang memberikan cinta lewat rasa percaya, dimana doa ibu dan ayahnya mampu mengantarkan desi untuk meraih kesuksesan selama di perantauan.

Sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), Desi sudah aktif dalam organisasi kesiswaan di sekolah dan Sanggar Tangkasi, salah satu komunitas teater di Sulawesi Utara. Selain itu, Desi juga sebagai siswa dengan Nilai Ujian Kompetensi Keahlian terbaik Jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) di SMK Negeri 1 Kota Bitung.

Saat ini, Desi merupakan mahasiswa semester lima di Kampus Digital Bisnis UNM kampus Margonda, Depok. Ia memiliki tekad yang teguh untuk mengejar pendidikan tinggi demi mewujudkan mimpi dan cita-citanya. 

“Saya memiliki mimpi untuk kuliah di Jakarta dan menjadi Sarjana untuk merubah masa depan,” ungkapnya dalam rilis yang diterima, Selasa (17/10).

Ia mendapatkan rekomendasi beasiswa yang bisa membantunya mewujudkan mimpi juga cita-citanya. Informasi tentang beasiswa ini datang dari seorang senior di Sanggar Tangkasi.

Berbekal informasi tersebut, katanya tanpa ragu, Desi mendaftar dan mengikuti serangkaian tes untuk mendapatkan beasiswa tersebut. Akhirnya ia mendapat beasiswa kuliah di Kampus Digital Bisnis UNM.

“Saya memilih Prodi Sains Data karena ingin berkarier menjadi data scientist dan mempelajari teknologi data science yang saat ini sedang trend dan berkembang,” ungkapnya.

Ia terus giat mengasah potensi dirinya, sampai berhasil meraih beberapa prestasi selama berkuliah.

“Alhamdulillah, selama menjadi mahasiswa di UNM, saya sudah mendapatkan Medali Perak di Olimpiade Matematika Divya Competition 2.0, Medali Perak di Virtual Poomsae Papua Open II 2022, Juara III PEKSIMIDA DKI Jakarta 2022 Tangkai Lomba Monolog, Juara III Lomba Essay pada STIKES RS Husada, serta banyak lagi prestasi lainnya,” papar anak tunggal ini.

Tak sampai di situ, Desi selalu ingin mencoba berbagai hal. Bahkan, ia terpilih mengikuti Studi Independen Bersertifikat pada Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Cycle 5 di RevoU dengan kompetensi Data Analyst dan Software Engineering.

“Dengan mengikuti program MSIB ini, saya memiliki kesempatan untuk mendapatkan sertifikasi dalam bidang yang saya minati yakni data sains, tentunya ini akan menjadi nilai tambah dalam karier saya di masa depan,” harap Desi.

Di kampus UNM ini, Desi berkomitmen untuk meraih mimpi dan cita-cita menjadi Data Scientist yang handal dan berkualitas.

“Kuliah di Prodi Sains Data menyenangkan dan memberikan banyak pengalaman dalam proses pembelajarannya serta relevan dengan era digital saat ini, menjadi seorang data scientist adalah passion saya dan memiliki banyak peluang di masa depan. Ayo teman-teman, kejar mimpi dan cita-cita untuk Jadi Sarjana..? Nusa Mandiri tempatnya,” tutup Desi.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement