Rabu 31 Jan 2024 16:30 WIB

Niat dan Waktu Sholat Tahiyatul Masjid 

Sholat tahiyatul masjid bertujuan untuk menghormati dan memuliakan masjid.

Rep: Mabruroh/ Red: Muhammad Hafil
Sholat tahiyatul masjid  (Ilustrasi masjid)
Foto: republika
Sholat tahiyatul masjid (Ilustrasi masjid)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA — Sholat Tahiyyatul Masjid adalah shalat sunah dua rakaat yang dilakukan ketika seseorang memasuki masjid, dengan tujuan untuk menghormati dan memuliakan masjid. Hukum mengerjakan sholat Tahiyyatul Masjid adalah sunah atas setiap orang yang masuk ke masjid.

Perintah untuk melaksanakan sholat Tahiyatul Masjid, di antaranya adalah didasarkan pada hadis Nabi Muhammad saw.

Baca Juga

عَنْ أَبِي قَتَادَةَ – رَضِيَ اللهُ عَنْهُ – ، قَالَ : قَالَ رسول الله – صلى الله عليه وسلم – : (( إِذَا دَخَلَ أحَدُكُمُ المَسْجِدَ ، فَلاَ يَجْلِسْ حَتَّى يُصَلِّي رَكْعَتَيْنِ )) متفقٌ عَلَيْهِ.

 Artinya "Dari Abu Qatadah ra, ia menyatakan bahwa Rasulullah saw bersabda, "Jika salah seorang dari kalian masuk ke dalam masjid, maka janganlah ia duduk sampai ia melakukan shalat dua rakaat terlebih dahulu." (HR. Al-Bukhari dan Muslim)

Tata cara pelaksanaan sholat Tahiyyatul Masjid adalah seperti sholat sunah pada umumnya, yakni dilakukan dua rakaat kemudian salam. 

Sholat Tahiyatul Masjid ini hendaknya dilakukan saat seseorang masuk masjid dan sebelum duduk. Jika seseorang masuk masjid sementara adzan sedang dikumandangkan, maka baginya menjawab seruan adzan lebih didahulukan. Setelah selesai barulah ia melaksanakan shalat Tahiyatul Masjid. 

Jika seseorang datang ke masjid di saat waktu sholat sudah masuk, baginya cukup melaksanakan sholat sunah qobliyah. Sebab, sholat sunah qobliyah sudah cukup menggantikan shalat sunah Tahiyatul Masjid. 

Demikian pula ketika seseorang datang ke masjid di saat shalat jamaah sudah dimulai, maka baginya tidak perlu lagi melaksanakan shalat Tahiyatul Masjid.

Adapun niat sholat Tahiyyatul Masjid adalah sebagai berikut:

اُصَلِّى سُنَّةً تَحِيَّةُ الْمَسْجِدِ رَكْعَتَيْنِ ِللهِ تَعَالَى

Ushallii sunnata Tahiyyatil Masjidi rak'ataini lillaahi Ta'aala.

Artinya, “Aku berniat melaksanakan shalat sunah Tahiyyatul Masjid, sebanyak dua rakaat semata-mata karena Allah Ta' ala.”

Sumber:

Sumber buku “Panduan Muslim Sehari-hari” oleh DR. KH. M. Hamdan Rasyid, MA,, Saiful Hadi El-Sutha

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement