Sabtu 10 Feb 2024 06:35 WIB

Ada Kampanye Akbar di JIS dan GBK, Catat Rekayasa Lalin Ini Agar tak Terjebak Kemacetan

Sejumlah jalan akan dialihkan untuk kelancaran kampanye akbar pada hari ini.

Rep: Ali Mansur/ Red: Friska Yolandha
Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) menyapa pendukungnya saat kampanye akbar di Stadion Untung Suropati, Pasuruan, Jawa Timur, Jumat (8/2/2024). Dalam Kampanye yang dikuti ribuan simpatisan tersebut Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) mengajak untuk melakukan perubahan dengan menggunakan hak pilih pada 14 Februari 2024 dan memilih capres-cawapres nomor urut 1.
Foto: ANTARA FOTO/Umarul Faruq
Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) menyapa pendukungnya saat kampanye akbar di Stadion Untung Suropati, Pasuruan, Jawa Timur, Jumat (8/2/2024). Dalam Kampanye yang dikuti ribuan simpatisan tersebut Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) mengajak untuk melakukan perubahan dengan menggunakan hak pilih pada 14 Februari 2024 dan memilih capres-cawapres nomor urut 1.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua pasangan calon presiden dan wakil presiden peserta pemilhan presiden (Pilpres) 2024 akan menggelar kampanye akbar di Jakarta pada hari ini, Sabtu (10/2/2024). Pasangan calon nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin (AMIN) melaksanakan kegiatan kampanye akbar di Jakarta Internasional Stadium (JIS), Jakarta Utara dan pasangan nomor urut 2 Prabowo-Gibran di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). 

"Terkait Kampanye Akbar atau Kampanye Rapat Umum tanggal 10 Februari 2024, akan dilakukan pengalihan arus di beberapa jalur," tulis TMC Polda Metro Jaya melalui akun resmi Instagramnya dikutip pada Sabtu (10/2/2024).

Baca Juga

Berikut rekayasa arus lalu lintas dan lokasi kantong parkit massa kampanye akbar Anies-Muhaimin (AMIN) di JIS.

  1. Kendaraan dari Jalan RE Martadinara khusus kendaraan penghuni pemukiman dan pengunjung JIS, kendaraan lurus ke Bintang Mas
  2. Kendaraan sumbu tiga atau lebih dari arah Polair belok kiri ke arah Jalan Enggano Raya
  3. Kendaraan sumbu tiga atau lebih dari arah Jalan Yos Sudarso ke Pluit diputar balikkan di pertigaan terminal dan kembali ke Yos Sudarso
  4. Kendaraan dari arah Tol Papanggo di pertigaan Papanggo khusus penghubu pemukiman dan pengunjung JIS
  5. Kendaraan di perempatan Bisma khusus penghuni pemukiman dan pengunjung JIS
  6. Kendaraan di perempatan Setivia khusus penghuni dan pengunjung JIS

Kantong Parkir di JIS.

  • Parkir dalam stadion
  • Parkir Timur 1 JIS
  • Parkir Timur 2 JIS

Lokasi parkir kendaraan umum JIS.

  • Ancol Karnaval
  • Samping Wisma Atlet
  • JIExpo Kemayoran

Rekayasa Lalin SUGBK ada di halaman berikutnya....

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement