Selasa 13 Feb 2024 14:41 WIB

Tarik Minat Warga Mencoblos, TPS di Indramayu Dihias Seperti Pesta Ulang Tahun

TPS tersebut dihiasi dengan balon-balon maupun pita, layaknya lokasi ulang tahun.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
ilustrasi TPS
Foto: ANTARA/Bayu Pratama S
ilustrasi TPS

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU – Berbagai cara dilakukan pihak penyelenggara Pemilu untuk menarik minat masyarakat mencoblos dalam Pemilu 2024. Salah satunya dengan membangun tempat pemungutan suara (TPS) yang unik. Hal itu seperti yang terlihat di TPS 04, Kelurahan Lemahabang, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu. TPS tersebut dihias dengan konsep layaknya perayaan hari ulang tahun.

Berdasarkan pantauan Republika, bekas toko material yang dijadikan TPS tersebut dihiasi dengan balon-balon maupun pita, layaknya lokasi ulang tahun. Warna balon pun sengaja dipilih pink dan putih, mengingat 14 Februari juga dikenal sebagai hari kasih sayang atau valentine.

Baca Juga

Selain konsep TPS yang menyerupai lokasi ulang tahun, rencananya para petugas juga akan memakai kostum layaknya orang yang menghadiri pesta ulang tahun. Tak hanya itu, rencananya juga akan disediakan kue ulang tahun.

Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) 04 Lemahabang, Iman Nur Cahya, mengatakan, pihaknya sengaja mendesain TPS untuk menarik minat warga mencoblos dalam Pemilu 2024.

‘’Konsepnya hari ulang tahun. Selain itu, karena ini Februari, jadi kita ambil juga konsep Valentine, penuh dengan cinta,’’ ujar Iman, saat ditemui di TPS 04, Selasa (13/2/2024).

Iman mengatakan, selain menarik minat warga untuk datang ke TPS, hiasan di TPS juga dimaksudkan agar warga yang datang tidak merasa bosan. ‘’Biar gak monoton. Apalagi ini kan (pesta demokrasi) lima tahunan. Jadi ya untuk memeriahkan lah,’’ katanya.

Iman menyebutkan, jumlah warga yang terdaftar dalam daftar pemilih tetap (DPT) di TPS 04 sebanyak 272 orang. Dia berharap. Semua warga yang terdaftar dalam DPT bisa menyalurkan hak suaranya alias tidak golput. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement