REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) menyiapkan sejumlah layanan khusus bagi pemudik yang akan bertolak ke Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) dalam menyambut libur Idul Fitri 1445 Hijriyah.
"Dalam mendukung mobilitas masyarakat saat mudik, Pertamina Patra Niaga menyediakan berbagai layanan khusus seperti 128 SPBU Siaga," kata Sales Area Manager Retail Sales Sumbar Narotama Aulia Fajri, di Padang, Ahad (31/3/2024).
Kemudian Pertamina juga mendirikan tiga posko kesehatan, lima unit motoris atau Pertamina Delivery Service, dan 16 mobil tangki siaga atau yang disebut juga SPBU Kantong di wilayah Sumbar. Narotama mengatakan untuk posko kesehatan berada di SPBU 13.262.511 Kabupaten Limapuluh Kota, SPBU 13.275.505 di Kabupaten Dharmasraya, SPBU 13.255.522, dan di Kabupaten Padang Pariaman.
Sementara itu, lima unit motoris akan ditempatkan di Kota Padang, Bukittinggi, Solok, dan Kabupaten Padang Pariaman. Selanjutnya untuk sebaran SPBU Kantong berada di Kabupaten Limapuluh Kota, Sijunjung, Pesisir Selatan, Dharmasraya, Agam, Padang Pariaman, Tanah Datar, Solok, Kota Payakumbuh, dan Sawahlunto.
"Sepeda motor ini digunakan membantu pemudik yang terjebak macet dan kehabisan BBM. Konsumen cukup menghubungi nomor 135, maka petugas akan mengirimkan BBM ke lokasi," ujarnya pula.
Pada kesempatan itu, Narotama juga mengimbau masyarakat agar tidak panic buying atau pembelian BBM secara berlebihan untuk menghadapi libur Idul Fitri 1445 Hijriyah. "Masyarakat tidak perlu panik untuk mendapatkan BBM, belilah BBM sesuai kebutuhan dan peruntukannya," ujar dia pula.
Terakhir, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut juga berkoordinasi dengan pemerintah daerah hingga aparat penegak hukum untuk mendukung kelancaran distribusi energi kepada masyarakat.
Bagi masyarakat maupun konsumen yang membutuhkan informasi seputar produk dan layanan dari Pertamina, dapat memanfaatkan layanan Pertamina Call Center di nomor 135 atau melalui aplikasi MyPertamina dan website www.pertamina.com.