Ahad 12 May 2024 18:48 WIB

Ratusan Calhaj Yogyakarta Siap ke Tanah Suci, Pj Wali Kota Pesan Jaga Kesehatan

Calon jamaah haji asal Yogyakarta terbagi dalam tiga kloter.

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Irfan Fitrat
Pemerintah Kota Yogyakarta bersama Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kota Yogyakarta dan Kementerian Agama (Kemenag) Kota Yogyakarta menggelar pengajian pamitan jamaah haji Kota Yogyakarta 2024 di Kompleks Balai Kota Yogyakarta, Ahad (12/5/2024).
Foto: Dok Pemkot Yogyakarta
Pemerintah Kota Yogyakarta bersama Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kota Yogyakarta dan Kementerian Agama (Kemenag) Kota Yogyakarta menggelar pengajian pamitan jamaah haji Kota Yogyakarta 2024 di Kompleks Balai Kota Yogyakarta, Ahad (12/5/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA — Ratusan calon jamaah haji (calhaj) asal Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dinilai siap untuk diberangkatkan ke tanah suci. Para calhaj akan terlebih dahulu masuk Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Jawa Tengah, sebelum menuju tanah suci.

Menjelang pemberangkatan, pengajian pamitan calhaj digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta bersama Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Yogyakarta dan Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Yogyakarta. Kegiatan pengajian dilaksanakan pada Ahad (12/5/2024) ini di Kompleks Balai Kota Yogyakarta. 

Baca Juga

Penjabat (Pj) Wali Kota Yogyakarta Singgih Raharjo menilai, secara umum persiapan pemberangkatan calhaj ini sudah baik. Para calhaj sudah mengikuti bimbingan manasik haji, baik mandiri maupun yang difasilitasi Pemkot Yogyakarta dan Kemenag Kota Yogyakarta.

Pemkot Yogyakarta juga memfasilitasi calhaj dengan seragam haji, serta akomodasi bus dan konsumsi untuk perjalanan menuju ke Asrama Haji Donohudan dan pulang dari sana. Ada juga pemberian suplemen multivitamin dan fasilitasi pendampingan dokter.