Senin 07 Aug 2017 10:56 WIB

Lepas Kontingen SEA Games, Jokowi: Kibarkan Merah Putih!

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Andri Saubani
Perwakilan atlet mengikuti upacara pengukuhan kontingen Indonesia untuk SEA Games XXIX di Kuala Lumpur, Malaysia, di Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta, Rabu (2/8).
Foto: ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Perwakilan atlet mengikuti upacara pengukuhan kontingen Indonesia untuk SEA Games XXIX di Kuala Lumpur, Malaysia, di Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta, Rabu (2/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) pagi ini melepas kontingen Indonesia untuk mengikuti pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara, SEA Games ke-29 di Kuala Lumpur, Malaysia. Sebanyak 533 atlet pun akan dikirim ke Kuala Lumpur untuk mengikuti pertandingan di 37 cabang olahraga.

Saat pelepasan para kontingen Indonesia di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Senin, Jokowi mengingatkan agar para atlet dapat mengharumkan nama bangsa. "Ingatlah bahwa, di sana saudara-saudara mewakili Indonesia, negara yang sudah 10 kali menjadi juara umum SEA Games. Ini perlu diingatkan, kata Jokowi saat memberikan sambutan, di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Senin (7/8).

Di hadapan para kontingen Indonesia, Presiden juga mengingatkan agar para atlet dapat berjuang meraih kemenangan. Sebab, 250 juta penduduk Indonesia pun turut mendukung perjuangan para atlet dalam pertandingan SEA Games.

Tak hanya itu, Jokowi juga menyampaikan agar para atlet dapat menunjukkan kepada negara lain bahwa, Indonesia merupakan bangsa yang tangguh, memiliki daya saing, bermental pemenang, dan menjunjung tinggi sportivitas. Selain itu, diharapkan para atletjuga dapat menjadi sumber optimisme dan inspirasi bagi masyarakat Indonesia.

Jokowi pun berharap, para atlet dapat membawa pulang kemenangan dalam pertandingan olahraga terbesar di Asia Tenggara. "Saya ucapkan selamat berjuang mengharumkan nama Indonesia, mengharumkan nama bangsa. Dari Tanah Air saya menanti lagu Indonesia raya berkumandang di SEA Games ke-29 dan bendera merah putih berkibar dengan gagah mewakili kebanggaan bangsa Indonesia," tutup Jokowi.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement