Sabtu 02 Nov 2024 05:29 WIB

Guardiola Janji Manchester City Beradaptasi dengan Rentetan Cedera Pemain

Manchester City kini hanya memiliki sekitar 13 pemain senior di skuadnya.

Pelatih Manchester City Pep Guardiola pusing memikirkan deretan pemain timnya yang tak bisa bermain karena cedera.
Foto: EPA-EFE/ADAM VAUGHAN
Pelatih Manchester City Pep Guardiola pusing memikirkan deretan pemain timnya yang tak bisa bermain karena cedera.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Manchester City Pep Guardiola berjanji skuadnya akan beradaptasi dengan cedera pemain agar dapat meraih hasil maksimal pada laga berikutnya menghadapi tuan rumah Bournemouth di Liga Primer Inggris, Sabtu (2/11/2024).

"Kami harus beradaptasi dan fokus untuk laga besok," ujar Guardiola, dikutip dari laman Manchester City di Jakarta, Jumat (1/11/2024).

Baca Juga

Juru taktik asal Spanyol itu mengakui timnya tengah berada dalam masa sulit lantaran delapan pemain skuad utama mereka cedera. Rodri, Oscar Bobb, Kevin De Bruyne, Kyle Walker, Jeremy Doku, Jack Grealish, Manuel Akanji dan Savio "Savinho" de Oliveira kini berada dalam perawatan oleh tim medis Manchester City.

Situasi tersebut membuat Guardiola belum dapat menentukan siapa saja pemain yang akan berlaga kontra Bournemouth. Sebab, meski tidak pernah menang atas City pada pertemuan kedua tim sejak 2015, Bournemouth dianggap Guardiola tetap berpotensi menghadirkan mimpi buruk bagi timnya.

"Anda akan mengetahuinya besok. Beginilah sekarang kondisinya. Bukan kami saja tim sepak bola di dunia ini yang banyak pemainnya cedera. Sekarang yang bisa kami lakukan adalah memulihkan pemain secepat mungkin dan lihat saja berikutnya bagaimana," tutur dia.

Manchester City saat ini berada di garis terdepan perebutan juara Liga Primer Inggris 2024/2025 dengan berada di posisi puncak klasemen sementara kompetisi tersebut. City memiliki 23 poin dari sembilan pertandingan, hanya berselisih satu poin dari peringkat kedua Liverpool.

Menurut Guardiola, karena beberapa pemainnya dihantam cedera, Manchester City kini hanya memiliki sekitar 13 pemain senior di skuadnya.

Itu menjadi salah satu alasan City menurunkan para pemain muda hasil didikan akademi mereka yakni James McAtee, Nico O'Reilly, Jacob Wright dan Jahmai Simpson-Pusey ketika berhadapan dengan Tottenham Hotspur di laga tandang putaran keempat Piala Liga Inggris 2024-2025.

Hal tersebut membuat Manchester City sulit mengembangkan permainan dan pada akhirnya harus kalah dengan skor 1-2.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement