Senin 05 Mar 2012 18:44 WIB

LG Perbesar Memori Internal untuk Optimus L3

LG Optimus L3
LG Optimus L3

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--LG melakukan revisi spesifikasi pada Optimus L3. Smartphone ini pertama kali  diperkenalkan di ajang Mobile World Conggres 2012.

Opmitus L3 tampil dengan panel persegi panjang yang dikontraskan dengan aksen metalik. Ponsel yang diklaim sebagai smartphone yang kompak ini memiliki display berdiameter 3.2 inci.

Pada rils pertama, L3 memiliki memori internal 150 MB dengan RAM 2 GB. Pada rilis yang dikeluarkan hari ini, LG menyatakan bahwa Optimus L3 memiliki memori 1GB(for Storage), 150MB (for Apps), 384MB (RAM)

Agar penggunanya nyaman dan terus terhubung ke media sosial dan jejaring sosial, LG membenamkan baterai 1.500 mAh. Baterai diklaim hemat energi, sehingga memiliki waktu talk time yang lebih lama. Demikian pula halnya bila digunakan untuk keperluan lain.

Smartphone ini telah dipasarkan di Eropa Barat.

Setelah Eropa Barat, LG akan memperluas pemasaran Optimus L3 ke Russia dan Asia.

Spesifikasi

o Chipset: 800MHz Processor

o Memory: 1GB(for Storage), 150MB (for Apps), 384MB (RAM)

o Display: 3.2-inch QVGA

o Camera: 3.0 MP

o OS: Android 2.3 Gingerbread

o Battery: 1,500mAh

o Size: 102.6 x 61.6 x 11.7 (mm)

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement