Kamis 04 Aug 2016 12:50 WIB

Ini Spesifikasi OPPO F1s

Rep: MGROL73/ Red: Winda Destiana Putri
Oppo F1S
Foto: Republika/MG ROL 73
Oppo F1S

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah ditunggu-tunggu kehadirannya, akhirnya OPPO F1s meluncur secara berjemaah di beberapa negara. Indonesia kebagian jatah tempat peluncuran ponsel bermotto Selfie Expert tersebut.

Setelah satu bulan lalu OPPO mengabarkan akan meluncurkan gawai anyarnya sebagai suksesor F1, banyak pengguna dan pecinta OPPO menunggu kabar terkait spesifikasi lengkap selain senjata utama mereka, yakni kamera depan sebesar 16MP. Namun, perusahaan asal Cina itu tak berusaha menampilkan spesifikasi utuh dan desain dari gawai anyarnya.

Kali ini, dalam peluncurannya di Indonesia yang bertempat di Fairmont Hotel, Jakarta, Rabu (3/8), OPPO mengumumkan berbagai fitur dan spesifikasi yang ada pada gawai anyarnya tersebut.

OPPO F1s dipersenjatai prosesor chipset MediaTek 6750 Octa-core 1,5GHz dengan besaran RAM 3GB dan penyimpanan internal sebesar 32GB. Memori internal yang tersemat dapat diekspansi hingga 128GB dengan adanya mekanisme baru yang disematkan, yakni triple-slot tray.

Dengan sokongan baterai berkapasitas 3075mAh dan sistem operasi Color OS 3.0, memaksimalkan daya tahan baterai untuk digunakan mencapai 14 jam. Dibandingkan Color OS 2.1, sistem operasi yang baru itu juga meningkatkan kecepatan sebesar 30 persen.

Desain gawai yang berselimut logam tersebut memberikan kesan halus dengan kombinasi dari layar 5.5 inch dan finisingih 2,5D dilengkapi dengan proteksi Corning Gorilla Glass 4 yang tersemat pada ponsel.

Perlu diingat, sebagai ponsel berorientasi Camera Phone, OPPO tentunya hadir dengan besaran kamera depan dan belakang yang besar.

Kamera depan yang sudah seksama kita ketahui dari bocoran-bocoran analis, yakni sebesar 16MP berpadu dengan kamera belakang dengan besaran 13MP semakin membuat OPPO diincar para pecinta fotografi yang enggan membekali diri dengan kamera digital reguler.

Gawai dengan dimensi 154.5 x 76 x 7.38mm dan berat 160 gram tersebut memberikan keleluasaan unuk mengatur kartu telepon dan internet dengan hadirnya dua slot kartu SIM 4G LTE.

Public Communication OPPO Indonesia, Suwanto, mengatakan peluncuran gawai anyar OPPO ini merupakan jawaban perusahaan asal Cina itu tentang sambutan hangat yang diberikan para pengguna ponsel cerdas di dunia.

Setelah menempati posisi puncak sebagai vendor gawai terbaik pada bulan lalu, mengalahkan Samsung dan Apple, OPPO terus termotivasi memberikan kualitas terbaik untuk disematkan pada gawai-gawainya, salah satunya F1s.

OPPO memberikan waktu 3-10 Agustus sebagai masa pre-order, dan 11 Agustus sebagai waktu terjun di pangsa pasar Indonesia pertama kalinya.

Seperti dikatakan, Aryo Meidianto, Media Relation OPPO Indonesia, sasaran F1s pertama kali dalam pasar Indonesia bakal merujuk pada Mall dikawasan Casablanca. Untuk harga, gawai asal Cina itu akan dibanderol sebesar Rp 3.799.000.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement