REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--PT Telekomunikasi Indonesia Tbk bekerjasama dengan Kementerian Perhubungan mengimplementasikan platform Inaportnet, pengembangkan enam pelabuhan laut berbasis infrastruktur internet berkecapatan tinggi (broadband) untuk mendukung kemajuan sektor maritim nasional.
"Tahap awal infrastruktur broadband port digelar di pelabuhan Tanjung Priok, kemudian menyusul di pelabuhan Belawan, Batam, Tanjung Perak, Makasar serta Sorong yang ditargetkan selesai pada akhir tahun 2014," kata Direktur Enterprise & Business Service PT Telekomunikasi Indonesia Tbk Muhammad Awaluddin, dalam siaran pers di Jakarta, Kamis.
Menurut Awaluddin, setelah memfasilitasi kampung nelayan digital Muara Angke dan tempat pelelangan ikan, Telkom mengembangkan pelabuhan laut berbasis internet yang berguna bagi seluruh pihak terkait dengan pelabuhan.
Layanan Inaportnet adalah portal elektronis yang terbuka dan netral guna memfasilitasi pertukaran data dan informasi layanan ke pelabuhanan secara cepat, aman, netral dan mudah yang terintegrasi dengan instansi terkait, badan usaha pelabuhan, dan pelaku industri logistik untuk meningkatkan daya saing komunitas logistik Indonesia.
Layanan Inaportnet ini siap digunakan otoritas pelabuhan, bea cukai, instansi pemerintahan lainnya, agen dan perusahaan kapal, operator terminal, jasa pengiriman, customs brokers (PPJK), container freight station (CFS), inland trucker, ekspotir dan importir.
Dalam implementasinya, program ini meliputi aspek tiga aspek yaitu connectivity, content dan commerce. Aspek connectivity meliputi penyediaan akses broadband dengan bandwith skala besar dan dedicated fiber optic, penyediaan akses @wifi.id di lokasi pelabuhan, serta penguatan data network seluler Telkomsel di area Pelabuhan.
Selanjutnya aspek content, menginstall SSID Inaportnet di setiap Akses Point @wifi.id di lokasi pelabuhan, dan aspek commerce yakni memberikan layanan electronic payment & billing serta manage service access point untuk intranet dan internet.
Pada saat bersamaan Telkom juga bekerjasama dengan Asosiasi Perusahaan Pelayaran Nasional (INSA) menyediakan Inaportnet Digital Lounge.
Telkom mendukung percepatan pemanfaatan ICT untuk INSA yang meliputi pengembangan infrastruktur, aplikasi dan peningkatan SDM berupa penyediaan jaringan akses di komunitas pelayaran, kerjasama penyediaan aplikasi di komunitas pelayaran.
Inaportnet Digital Lounge ini dapat mengembangkan dan meningkatkan pengetahuan serta kompetensi para pelaku komunitas pelayaran serta layanan Telkom Group lainnya sebagai pengembangan lanjutan untuk mempercepat penetrasi layanan elektronik di dunia maritim.